Suara.com - Naura Ayu baru-baru ini menjadi sorotan usai terjatuh saat fashion show. Putri Nola Be3 itu tampil sebagai salah satu muse untuk desainer Ernesto Abram di perhelatan Jakarta Fashion Food Festival (JF3) yang digelar di La Piazza Fashion Tent, Summarecon Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Saat itu, Naura Ayu tampil cantik atasan plisket merah asimetris dengan rok mini senada dengan aksen full payet yang berkelap kerlip. Gadis 19 tahun tersebut memadukannya platform heels yang cukup tinggi berwarna hitam.
Awalnya, Naura Ayu sukses berlenggak lenggok di atas catwalk. Namun rupanya di tengah jalan ia kesulitan untuk menyeimbangkan langkahnya hingga akhirnya pelantun Jalan Tengah itu jatuh terduduk.
Naura terlihat sempat terkejut dan menutup mulutnya dengan tangan. Namun, dengan sigap ia segera berdiri dan langsung melepas dua high heels-nya dan kembali berjalan santai sambil perpose seraya menenteng alas kakinya.
Beberapa penonton terlihat menyemangati Naura Ayu dengan tepuk tangan hingga membuatnya tersenyum dan kembali percaya diri jalan di runway.
Bintang serial My Nerd Girl 3 itu langsung menceritakan kondisinya di laman media sosialnya. Ia mengatakan jika memang sempat merasa malu karena momen catwalk-nya sempat gagal.
Di Instagram Story-nya, Naura Ayu menjelaskan kondisinya, sebab banyak yang merasa khawatir kakinya terkilir saat tergelincir high heel yang ia gunakan.
"Aku baik-baik saja, terima kasih banyak sudah bertanya kabarku. Kakiku baik-baik saja, tapi aku malu sekali pastinya, karena dari kecil aku memang perfeksionis banget perihal di atas panggung. Ini bukan pertama kalinya saya gagal di panggung, tapi mudah-mudahan ini yang terakhir," ucapnya.
Naura Ayu juga menjelaskan jika high heel yang dikenakannya memiliki ukuran dua kali lebih besar daru ukuran kakinya. Ia sadar jika jatuh du catwalk merupakan hal yang wajar. Terlebih, ia bisa menyelesaikannya dengan baik.
Baca Juga: Dinyinyir Punya Aura Maghrib, Fuji hingga Naura Ayu Jadi Korban Colorisme, Apa Itu?
"Sepatunya dua ukuran lebih besar dari sepatuku, itu bukan sepatuku. Dan menurutku jatuh saat berjalan di catwalk adalah hal yang wajar. Itulah yang mereka katakan padaku," pungkasnya.
Hal tersebut juga diucapkan sang ibu untuk menyenangati sang putri.
"Malu nggak apa-apa wajar. Kalau nggak malu mah kamu bukan manusia. Cuma kamu menyelesaikannya dengan gila keren banget. Kalau mentalnya nggak siap pasti nangis tuh," ucap Nola B3 diiringi dengan tawa dan senyuman Naura Ayu di videi TikTok.
Berita Terkait
-
Bak Model Profesional, Sikap Naura Ayu Jatuh Saat Catwalk Banjir Pujian
-
Pendidikan Naura Ayu, Dipuji Profesional dan Bermental Kuat usai Jatuh saat Fashion Show
-
Bernuansa Riang, Naura Ayu Merilis Single Terbaru Berjudul Ternyata
-
Dinyinyir Punya Aura Maghrib, Fuji hingga Naura Ayu Jadi Korban Colorisme, Apa Itu?
-
Jawaban Naura Ayu vs Fuji Usai Disebut Punya Aura Maghrib: Apa Hubungannya Sama Sholat?
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Body Lotion SPF Tinggi untuk Pria: Tidak Lengket, Cocok Buat Aktivitas Outdoor
-
5 Bedak Padat untuk Kulit Berminyak Usia 40 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
7 Rekomendasi Sepatu Running Anak Lokal: Murah Kualitas Juara, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Bedak Padat Wardah untuk Usia 30 Tahun ke Atas, Kulit Flawless Bebas Cakey
-
5 Cushion untuk Usia 50 Tahun yang Ramah Garis Penuaan
-
Anak Muda Indonesia Ini Tawarkan Model Bisnis Berbasis Kepercayaan dan Data
-
5 Shio Paling Beruntung dan Berlimpah Rezeki Besok 18 November 2025, Termasuk Kamu?
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia