Suara.com - Jessica Wongso anak siapa? Kata kunci tersebut banyak dicari tahu di internet seiring dengan bebasnya Jessica Wongso pada Minggu (18/8/2024). Pemilik nama lengkap Jessica Kumala Wongso itu dinyatakan bebas setelah mendapat remisi 58 bulan 30 hari.
Untuk diketahui, Jessica Wongso mulai ditahan sejak 30 Juni 2016 setelah divonis 20 tahun penjara atas kasus kopi sianida yang menewaskan Wayan Mirna Salihin. Ia telah menjalani masa tahanan selama 8,5 tahun saat dibebaskan secara bersyarat pada Minggu (18/8/2024).
Bebasnya Jessica Wongso lantas menjadi perhatian banyak pihak. Di media sosial, berbagai pertanyaan tentang soal Jessica Wongso banyak bermunculan. Hal itu termasuk soal latar belakang keluarga Jessica Wongso. Jessica Wongso anak siapa? Apa pekerjaan orang tua Jessica Wongso?
Jessica Wongso Anak Siapa?
Merangkum berbagai sumber, Jessica Wongso merupakan anak bungsu dari pasangan Winardo Wongso dan Imelda Wongso. Ia diketahui memiliki dua kakak.
Sosok orang tua Jessica Wongso sempat dinarasikan sebagai konglomerat sehingga bisa menyekolahkan anaknya ke luar negeri dan menunjuk Otto Hasibuan sebagai pengacara kasus sang anak.
Namun narasi tersebut ditolak oleh ibu Jessica Wongso, Imeda Wongo, dalam wawancara tahun 2016 lalu. Ia mengatakan bahwa keluarga bukan konglomerat seperti yang dirumorkan.
"Itu enggak bener (keluarganya konglomerat)," tutur Imelda Wongso dalam tayangan wawancara tahun 2016 lalu, seperti dilansir Senin (19/8/2024).
"Semua anak saya itu bekerja, makan dari gaji. Hanya itu," kata Imelda Wongso melengkapi pernyataannya soal asal-usul penghasilan ketiga anaknya.
Baca Juga: Senyum Semringah Suami Bareng Jessica Wongso Bikin Jessica Mila Gemas: Pengen Terharu Tapi ...
Lebih lanjut, Imelda Wongso menjelaskan soal pekerjaannya bersama sang suami. Ternyata orang tua Jessica Wongso bekerja sebagai agen plastik, bukan pemilik pabrik seperti yang dinarasikan.
"Kita orang (keluarga Jessica Wongso) itu bukan punya pabrik, kita orang itu agen plastik. Yang produksi bukan kita, kita cuma agen. Jadi pabriknya ada bahan apa kita enggak tau," kata Imelda lagi.
Demikian ulasan tentang orang tua Jessica Wongso dan pekerjaannya. Bagaimana pendapatmu?
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering