Suara.com - Reza Rahadian ikut serta dalam aksi demonstrasi yang digelar di depan Gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Senayan, Jakarta untuk menolak RUU Pilkada yang berupaya menganulir putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait ambang batas pencalonan Pilkada.
Aksi demonstrasi tersebut digelar oleh gabungan buruh dan juga mahasiswa. Reza Rahadian yang datang ke depan Gedung DPR itu tampak mengenakan setelan topi dan kaos berwarna hitam serta bawahan celana jeans. Reza Rahadian bahkan ikut naik ke atas mobil komando, dan berorasi mewakili suara rakyat yang mengawal keputusan MK tersebut.
“Saya hadir hari ini sebagai rakyat biasa, bersama teman-teman semua tidak mewakili siapapun selain suara orang-orang yang gelisah hari ini melihat demokrasi kita seperti ini. Ini bukan negara milik keluarga tertentu - Reza Rahadian”, tulis akun @inisiafi di platform X.
Kehadiran Reza Rahadian pada saat demonstrasi tentu saja menyita perhatian publik. Pasalnya, Reza Rahadian tidak pernah ikut dalam aksi politik sebelumnya. Lantas, banyak yang penasaran, seperti apa riwayat pendidikan Reza Rahadian?
Riwayat Pendidikan Reza Rahadian
Reza Rahadian Matulessy adalah anak sulung dari dua bersaudara, dari pasangan Abdul Rahim dan Pratiwi Widantini Matulessy. Diketahui, kedua orang tua Reza Rahadian telah berpisah sejak ia masih berusia enam bulan.
Karena itu, Reza tumbuh sejak kecil bersama ibunya yang menjadi orang tua tunggal. Sejak kecil Reza Rahadian tumbuh ditengah keluarga yang menganut agama berbeda dengannya, di mana sang ibu menganut agama Kristen, sedangkan Reza Rahadian menganut agama Islam.
Reza Rahadian rupanya tidak melanjutkan pendidikan ke tingkat universitas. Diketahui, pendidikan terakhir Reza Rahadian adalah Sekolah Menengah Atas (SMA) di Jakarta.
Meski tidak melanjutkan sampai pendidikan tinggi, Reza Rahadian tetap dikenal sebagai sosok yang cerdas. Ia bahkan sempat menjadi dosen untuk mata kuliah Teknik Olah Vokal dan Akting di Universitas Indonesia.
Baca Juga: Anak Politisi dan Pejabat yang Ikut Demo Kawal Putusan MK: Putri Cak Imin sampai Alam Ganjar
Karier Reza Rahadian
Dalam perjalanan karirnya, Reza Rahadian memulai di dunia hiburan dengan menjadi seorang model. Reza berhasil menjadi juara Favorite Top Guest untuk majalah Aneka Yess! tahun 2004.
Kemudian, ia juga mengawali karir aktingnya melalui sebuah sinetron berjudul 'Inikah Rasanya' pada tahun yang sama. Lalu pada tahun 2009, ia bermain di film dengan judul 'Perempuan Berkalung Sorban'. Melalui film itulah ia berhasil meraih Piala Citra untuk kategori Pemeran Pendukung Pria Terbaik.
Kemudian pada tahun 2010 Reza Rahadian berakting dalam film yang berjudul '3 Hati Dua Dunia, Satu Cinta' dan film, 'Alangkah Lucunya Negeri Ini'. Ia kembali berhasil meraih penghargaan sebagai Pemeran Utama Pria Terbaik, di Festival Film Indonesia 2010.
Pada tahun 2012 Reza Rahadian juga bermain akting dalam film yang berjudul 'Brokenhearts'. Hingga pada akhir tahun 2012, ia berakting kembali di film biopik dengan judul 'Habibie & Ainun' dan mendapatkan peran sebagai mantan Presiden Indonesia, yaitu B J Habibie.
Berhasil memerankan B J Habibie di film tersebut, Reza Rahadian kembali meraih penghargaan dalam kategori Pemeran Utama Pria Terbaik, pada Festival Film Indonesia 2013.
Berita Terkait
-
Aksi Cilacap Bergerak Hasilkan Nota Kesepakatan dengan DPRD Cilacap
-
Aksi Reza Arap Support Demonstran RUU Pilkada di Depan Gedung KPU RI Jadi Sorotan
-
Anak Politisi dan Pejabat yang Ikut Demo Kawal Putusan MK: Putri Cak Imin sampai Alam Ganjar
-
Kekayaan Reza Arap Kalah Jauh dari Raffi Ahmad, Pilih Bagi-bagi Makanan ke Pendemo di KPU
-
Pendidikan Reza Arap, Etika Bagi-bagi Makanan ke Mahasiswa yang Demo Dipuji
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Bibir Kering dan Pecah? Waspada, Tubuh Sedang Kekurangan Salah Satu dari 7 Vitamin Ini
-
Doa Gantikan Kembang Api, Swara Prambanan 2025 Tutup Tahun dengan Hati
-
5 Merek Vitamin D3 + K2 1000 IU Terbaik, Solusi Tulang Kuat Modal Rp30 Ribuan
-
7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
-
7 Sepatu Trekking Lokal Mirip The North Face Ori, Kualitas Dunia Harga Merakyat
-
Cari Parfum Lokal yang Halal? Ini 5 Rekomendasi yang Wanginya Enak dan Tahan Lama
-
5 Sepatu Lokal Mirip Onitsuka Tiger Mexico 66 Ori, Harga Murah Mulai Rp100 Ribu
-
Kulit Sawo Matang Cocok Pakai Lipstik Warna Apa? Coba 7 Pilihan Ini, Mulai Rp20 Ribuan
-
6 Shio yang Diprediksi Paling Hoki pada 2 Januari 2026, Rezeki Lancar di Awal Tahun
-
Mulai Rp40 Ribuan, Ini 7 Bedak Ringan dengan SPF Tinggi yang Nyaman Dipakai Harian