Suara.com - Setelah melalui berbagai proses, Nisya Ahmad resmi cerai dengan Andika Rosadi. Sidang putusan cerai adik Raffi Ahmad tersebut digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Kamis (19/9/2024).
Berita perceraian Nisya Ahmad dan Andika Rosadi pun telah dikonfirmasi oleh Taslimah selaku Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan. "Sudah, baru saja diputus," jelas Taslimah.
Setelah perceraian ini, Andika Rosadi pun memiliki kewajiban untuk memberi nafkah iddah untuk Nisya Ahmad. Ia juga wajib memberikan nafkah anak untuk ketiga buah hatinya sampai mereka dewasa.
Jumlah nafkah iddah yang harus diberikan oleh Andika Rosadi untuk Nisya Ahmad adalah Rp20 juta. Sedangkan nafkah anaknya ada di angka Rp30 juta per bulan, jumlah ini di luar biaya pendidikan dan kesehatan.
"Dan nafkah anak sejumlah Rp30 juta per bulan diluar biaya pendidikan dan kesehatan sampai anak dewasa dan mandiri," kata Taslimah menjelaskan lebih lanjut.
Sejauh ini Andika Rosadi nampak tidak keberatan atas jumlah nafkah yang harus diberikan kepada Nisya Ahmad dan sang buah hati. Terlebih Andika Rosadi memang memiliki sumber penghasilan yang moncer.
Andika Rosadi memilih berkarier untuk menjadi pengusaha. Dulu Nisya Ahmad pernah membocorkan bahwa Andika Rosadi memiliki beberapa bisnis yang tidak bisa dipandang sebelah mata.
"Pekerjaan suamiku itu sekarang ada PH (Production House), restoran, sama tambang pasir di Subang," kata Nisya Ahmad dalam tayangan talk show Hotman Paris Hutapea, seperti dilansir pada Kamis (19/9/2024).
Selain memiliki bisnis pribadi, Andika Rosadi juga dirumorkan termasuk orang berada karena sang ayah merupakan petinggi perusahaan. Rumor tersebut sempat ramai dibahas di media sosial belum lama ini.
Baca Juga: Sah! Gugatan Dikabulkan, Nisya Ahmad Resmi Berpisah dari Andika Rosadi
Kabarnya ayah Andika Rosadi adalah Djoni Rosadi. Mantan mertua Nisya Ahmad itu disebut-sebut sebagai pemilik PT. Dharma Rosadi Internasional (DRI), sebuah perusahaan pertambangan nikel.
Keterangan lain juga menyebutkan bahwa Djoni Rosadi berkaitan dengan perusahaan manufaktur di Subang, Jawa Barat bernama PT. Perkakas Rekadaya Nusantara. Dengan latar belakang semoncer itu, Andika dikabarkan pernah sekolah di Amerika Serikat.
Demikian sekilas informasi tentang Andika Rosadi dan pekerjaannya yang ternyata sangat mentereng. Sementara itu, pernikahan Andika Rosadi dan Nisya Ahmad berakhir setelah 15 tahun dibina.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?
-
5 Sampo Jepang untuk Atasi Rambut Rontok dan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
5 Rekomendasi Promo Alat Elektronik di Opening Hartono Pakuwon Mall Jogja, Diskon hingga 80 Persen!