Suara.com - Prahara rumah tangga Pratama Arhan dan Azizah Salsha kembali disoroti warganet setelah Rachel Vennya membocorkan rekaman percakapan dan chat-nya dengan sang pemain Timnas di akun keduanya.
Sebagai pengingat, Zize sempat diisukan berselingkuh dengan mantan pacar Rachel, Salim Nauderer. Ternyata Arhan lah yang sempat membeberkan bukti dugaan perselingkuhan tersebut, bahkan mengizinkan Rachel untuk memviralkannya.
"Kata temen aku sih dia pernah ketemuan di apartemennya (sensor). Saya dapat buktinya hanya bukti chat sama foto-foto kirim ke (sensor). Dia juga nyimpen foto si (sensor), lumayan banyak juga, sama kirim emot-emot love," ujar Arhan dalam rekaman percakapannya dengan Rachel, dikutip dari akun Instagram @/budepji, Senin (7/10/2024).
"Sekarang urus aja yang terbaik menurut ka Rachel mau di viralin ya terserah ka Rachel, yang penting aku sebagai suami udah melakukan tugas aku ka," lanjutnya melalui chat.
Namun pada tanggal 21 Agustus, Arhan tiba-tiba berubah pikiran dan meminta Rachel untuk menghentikan publikasi masalah tersebut. Arhan sendiri mengaku tidak masalah jika Rachel tak bisa memaafkan Zize dan berjanji akan lebih menasihati sang istri ke depannya.
Janji Arhan ini tampaknya diwujudkan dengan mempertahankan rumah tangganya dengan Zize sampai sekarang, sementara Rachel diketahui telah berpisah dari Salim.
Lalu bagaimana agama Islam memandang seseorang yang mempertahankan pernikahannya sekalipun pasangannya telah berselingkuh atau berzina?
Hal ini pernah dibahas oleh Buya Yahya di kanal YouTube Al-Bahjah TV. "Bisa jadi sejak awal dia memang kepeleset. Jika hati masih kuat untuk mendidik dia, maka itu jauh lebih bagus daripada dilepas tanpa didikan," kata Buya Yahya.
Buya Yahya tak menampik bahwa perselingkuhan pasti membawa sakit hati. Karena itulah, jika memilih bertahan, maka harus ada komitmen dan kesepakatan baru untuk bersama-sama memperbaiki pernikahan.
"Maka mendidik jauh lebih bagus, tentu di saat ada tanda-tanda penyesalan. Kalau pasangan tidak ada tanda-tanda penyesalan, ya tidak boleh dilanjutkan, itu namanya menyiksa diri. Apalagi kalau saling menyalahkan," ucap Buya Yahya.
"Bantu dia untuk bertobat, diterima lagi jika dia mampu. Mampu itu apa? Bisa menyimpan itu marah, sakit hatinya sampai kapanpun. Kalau tidak mampu, jangan. Lebih baik dicerai tanpa harus bercerita apa pun," imbuhnya.
Buya Yahya lalu membeberkan dua opsi untuk masalah rumah tangga berupa perselingkuhan. "Yang utama adalah dia ditolong, itu jauh lebih bagus, karena membawa orang dalam kebaikan adalah kewajiban, tentunya di saat dia kuat," tutur Buya Yahya.
"Kalau tidak mampu, maka berpisah dengan cara baik-baik, tanpa ada permusuhan, tanpa ada caci maki, tanpa ada menyebut kejelekannya," tandasnya menegaskan.
Tag
Berita Terkait
-
Tabiat Rachel Vennya Bocorkan Rekaman Telepon Pratama Arhan Sebelum Timnas Tanding Dikritik: Setidaknya....
-
Pratama Arhan Disebut Lempar Batu Sembunyi Tangan, Dulu Minta Perselingkuhan Diviralkan Kini Memohon Jangan Posting Lagi
-
Beda Ulang Tahun Azizah Salsha ke-20 dan 21: Dulu Dinner Romantis Kini Diduga Selingkuhi Suami
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Sunscreen Apa yang Ampuh untuk Flek Hitam? Cek 5 Produk Lokal Terbaik dan Murah
-
Siapa Owner Produk Viva Cosmetics? Skincare Lokal Terlaris Saat Ini
-
Sosok dr Abdul Azis: Ketua IDI Makassar yang Meninggal Dunia di Mekkah
-
4 Produk Hair Care Viva untuk Rambut Sehat dan Lembut, Harga Mulai Rp16 Ribuan
-
Promo Superindo Hari Ini 3 November 2025: Panduan Lengkap Belanja Hemat
-
Cara Menggunakan Pinterest, Aplikasi yang Diduga Dipakai Hamish Daud Selingkuh
-
30 Quotes Selingkuh di Pinterest yang Menohok dan Menggugah Hati
-
Ramalan Zodiak 3 November 2025: Karier Melejit dan Keuangan Membaik
-
7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
-
Kesibukan Kota Bikin Sulit Atur Waktu Renovasi, Desain Interior Kini Bisa dari Rumah