Suara.com - Bagi kamu yang sudah mendaftar CPNS, persiapan matang adalah kunci agar bisa bersaing dengan ribuan peserta lainnya. Salah satu cara yang bisa membantu kamu lebih siap adalah mengikuti try out CPNS, baik yang berbayar maupun gratis.
Mengikuti try out CPNS gratis bisa jadi langkah cerdas untuk mempersiapkan diri. Dengan mencoba berbagai simulasi soal, kamu bisa mengukur kemampuanmu sebelum menghadapi tes sebenarnya. Apalagi, SKD menerapkan sistem ambang batas nilai atau passing grade. Kalau nilai kamu tidak mencapai standar ini, otomatis langkahmu akan terhenti di SKD.
Nah, agar kamu bisa lebih percaya diri menghadapi SKD, yuk manfaatkan try out CPNS gratis yang banyak disediakan di berbagai platform online. Berikut ini daftar situs yang menyediakan try out CPNS 2024 secara gratis dan cara mudah mengikutinya.
Daftar Situs Penyedia Try Out CPNS 2024 Gratis
- Situs Try Out 1: https://cpnsonline.co.id/tryout-cat-cpns-gratis/
- Situs Try Out 2: https://tocpns.id/
- Situs Try Out 3: https://ayocpns.com/
- Situs Try Out 4: https://tryout.id/kelompok-soal/2832jh2/cpns-2024
- Situs Try Out 5: https://asn.or.id/
- Situs Try Out 6: https://jadiasn.id/tryout-gratis/
- Situs Try Out 7: https://tryoutcpns.id/
- Situs Try Out 8: https://siapcasn.com/siap-cpns
- Situs Try Out 9: https://tryout.one/quiz-detail/41
- Situs Try Out 10: https://belajarbro.id/cpns/dashboard.php
- Situs Try Out 11: https://e-bimbelcpns.com/
- Situs Try Out 12: https://simulasicat.id/
- Situs Try Out 13: https://analitica.id/tryout-cpns/
- Situs Try Out 14: https://www.asninstitute.id/tryout-cpns-online
- Situs Try Out 15: https://bisacpns.com/
- Situs Try Out 16: https://tryout.simulasicatcpns.id/
Cara Ikut Try Out CPNS 2024 Gratis
Walaupun setiap situs punya tata cara masing-masing, secara umum langkah-langkah untuk mengikuti try out CPNS gratis adalah sebagai berikut:
1. Cari Situs atau Aplikasi Penyedia Try Out
Langkah pertama adalah mencari platform yang menyediakan layanan try out gratis, seperti situs-situs yang disebutkan di atas. Kamu bisa memilih yang sesuai dengan preferensimu.
2. Daftar atau Buat Akun
Setelah menemukan situs yang diinginkan, daftarkan dirimu dengan mengisi data yang diminta. Biasanya, kamu perlu membuat akun menggunakan email atau nomor telepon.
3. Pilih Try Out CPNS yang Tersedia
Setelah berhasil masuk, cari opsi try out CPNS, terutama simulasi CAT. Biasanya akan ada berbagai pilihan soal yang sesuai dengan materi SKD.
4. Mulai Mengerjakan Soal
Setelah memilih, kamu bisa langsung mulai mengerjakan soal-soal yang tersedia. Cobalah untuk menjawab dengan serius, karena ini bisa jadi simulasi yang sangat mirip dengan tes sebenarnya.
5. Analisis Hasil Try Out
Setelah selesai, situs-situs ini biasanya memberikan hasil dan analisis performa kamu. Dari sini, kamu bisa melihat bagian mana yang sudah baik dan mana yang masih perlu ditingkatkan. Jangan lupa, perhatikan juga durasi waktu pengerjaan agar kamu bisa berlatih dengan efisien.
Baca Juga: Berapa Nilai Ambang Batas SKD CPNS 2024? Ini Ketentuan Terbarunya!
Kisi-Kisi SKD CPNS 2024 Terbaru
Berikut adalah kisi-kisi soal SKD CPNS 2024 sesuai dengan Keputusan Menteri PANRB No. 321 Tahun 2024:
1. Kisi-Kisi Soal TWK CPNS 2024
- Tes Nasionalisme: Mengukur kemampuan dalam mewujudkan kepentingan nasional sambil mempertahankan identitas nasional.
- Tes Integritas: Menilai kemampuan untuk menjunjung tinggi kejujuran dan konsistensi dalam mencapai tujuan negara.
- Tes Bela Negara: Menguji pengetahuan tentang Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.
Bahasa Negara: Mengukur kemampuan dalam menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan.
2. Kisi-Kisi Soal TIU CPNS 2024
- Kemampuan Verbal: Meliputi tes analogi, silogisme, dan analitis.
- Kemampuan Numerik: Meliputi tes berhitung, deret angka, perbandingan kuantitatif, dan soal cerita.
- Kemampuan Figural: Meliputi tes analogi gambar, ketidaksamaan, dan pola serial.
3. Kisi-Kisi Soal TKP CPNS 2024
- Pelayanan Publik: Menilai kemampuan dalam memberikan pelayanan ramah dan profesional.
- Jejaring Kerja: Mengukur kemampuan membangun dan memelihara hubungan kerja yang baik.
- Sosial Budaya: Menguji kemampuan beradaptasi dalam masyarakat yang beragam.
- Teknologi Informasi dan Komunikasi: Menilai kemampuan dalam memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kinerja.
- Profesionalisme: Menilai sikap dalam melaksanakan tugas dengan baik.
- Anti Radikalisme: Menilai sikap terhadap radikalisme dan respons terhadap isu-isu yang relevan.
Dengan rajin mengikuti try out CPNS 2024 gratis, kamu bisa semakin terbiasa dengan tipe soal yang akan muncul di ujian SKD. Tetap semangat ya, dan jangan lupa belajar dengan konsisten!
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Mulai Rp40 Ribuan, Ini 7 Bedak Ringan dengan SPF Tinggi yang Nyaman Dipakai Harian
-
5 Sepatu Lokal yang Nyaman untuk Flat Foot, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya