Suara.com - Nagita Slavina kembali mengunjungi rumah salah satu karyawannya untuk masak-masak dan makan bersama. Attitude Nagita Slavina saat berkunjung pun menuai komentar dari sejumlah netizen di media sosial. Kenapa?
Untuk diketahui, Nagita Slavina memang memiliki program di YouTube di mana dirinya akan berkunjung ke rumah karyawan dan masak-masak di sana. Kali ini giliran Livia Junita, kameramen vlog Rans, yang rumahnya didatangi Nagita Slavina.
Terpantau Nagita Slavina datang ke rumah Livia Junita bersama rombongan, termasuk Merry dan Mbak Lala. Rupanya rumah karyawan yang akrab disapa Mpok itu terletak di Citayam, Bogor, Jawa Barat.
Nagita Slavina langsung masuk ke rumah Mpok begitu tiba di sana. Mpok dan sang ibu pun lantas menyambut Nagita Slavina bersama rombongan dengan begitu hangat.
"Cielah Mpok. Assalamualaikum. Eh Tante, apa kabar?" kata Nagita Slavina, seperti dilansir dari YouTube Rans Entertainment pada Selasa (15/10/2024).
Nagita Slavina kemudian disuguhi berbagai makanan ringan sebelum akhirnya mulai masak-masak di dapur. Istri Raffi Ahmad itu turun langsung untuk memasak menu pilihannya bersama Mpok, sang ibu, Merry, dan Mbak Lala.
Di tengah-tengah proses masak, Nagita Slavina sempat meminta maaf kepada Mpok dan ibunya. Ia ternyata merasa tidak enak karena merepotkan keluarga karyawannya gara-gara konten masak tersebut.
"Duh, maaf banget. Gue jadi enggak enak," celetuk Nagita Slavina sambil melanjutkan kegiatan masaknya.
Video Nagita Slavina mampir dan numpang masak di rumah karyawannya pun cukup mencuri perhatian netizen. Beberapa netizen fokus menyoroti attitude Nagita Slavina yang dinilai sangat sopan selama kunjungan tersebut.
Baca Juga: Bukan Labubu, Nagita Slavina Kembaran Gantungan Tas Ini dengan Lisa BLACKPINK
"Gimana gak makin ngefans gue sama Gigi. Gak sombong banget, mau gitu dateng ke rumah karyawannya, masak dll. Masya Allah," puji netizen di kolom komentar YouTube. "Humble banget Mama Gigi," sahut yang lain.
"Bu Gigi sopan banget, setiap mau ambil garam atau apa izin dulu sama yang punya rumah. Salut," puji salah satu netizen lagi. "Sangat menghargai tuan rumah," tulis lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah