Suara.com - Kasus penyiraman air keras yang dialami oleh sosok Agus Salim kini makin memanas usai dirinya dituding menyelewengkan uang donasi untuk pengobatan matanya.
Publik kini malah penasaran dengan sosok pelaku yang menyiram Agus Salim dengan air keras hingga mengalami kebutaan.
Tak cukup di situ, masyarakat juga bertanya-tanya apa gerangan penyebab si pelaku melakukan aksi nekat tersebut.
Berikut profil dari sosok penyiram air keras terhadap Agus Salim.
Profil Aji: Pelaku penyiraman air keras ternyata pegawai Agus Salim
Usut punya usut, sosok yang membuat Agus Salim kini menderita yakni Aji.
Aji alias JJS tak lain adalah pegawai yang bekerja di kafe milik Agus Salim.
Aksi nekat yang dilakukan oleh Aji terjadi pada Minggu (1/9/2024) lalu. Kala itu, Aji menyiram Agus Salim kala berkendara di jalanan.
Aji kekinian diamankan ke Polsek Cengkareng, Rabu (4/9/2024) lalu dan hingga kini masih mendekam di sel menunggu kasus hukum berlanjut.
Baca Juga: Dilaporkan Pencemaran Nama Baik, Pratiwi Noviyanthi: Uang Donasi Agus Salim Masih Utuh
Setelah ditelusuri, aksi Aji didasari motif oleh kelakuan Agus Salim terhadap dirinya.
Aji yang berstatus karyawan training kerap mendapat amukan dari Agus Salim sebagai sang bos.
Tak cukup di situ, Agus Salim yang dinilai temperamental suka mengajak karyawannya berkelahi, tak terkecuali Aji yang masih baru.
Konflik antara Aji dan Agus Salim memuncak kala Agus hendak memecat Aji. Agus kala itu mendapati Aji luput memasukkan data yang salah ke penjualan kafe.
Perkelahian tersebut turut dibenarkan oleh Wakil Kepala Kepolisian Resort (Wakapolres) Metro Jakarta Barat, AKBP Teuku Arsya dalam jumpa pers di Jakarta, Kamis (5/9/2024).
Arsya menyebutkan Aji yang sakit hati akhirnya berencana untuk melukai sang bos. Aji sempat membeli air keras dan mempelajari rute perjalanan Agus Salim tiap pulang dari tempat kerjanya.
Berita Terkait
-
Dilaporkan Pencemaran Nama Baik, Pratiwi Noviyanthi: Uang Donasi Agus Salim Masih Utuh
-
Dapat Uang Donasi Rp1,5 Miliar, Istri Agus Salim Diduga Tampil Mentereng Pakai HP Samsung Rp15 Jutaan
-
Istri Agus Salim Kerja Apa? HP Miliknya Jadi Sorotan di Tengah Ramai Uang Donasi
-
Ramai Petisi Donatur Minta Donasi Agus Dikembalikan, Novi: Saya Tidak Tahu Menahu
-
Dilaporkan Ke Polisi, Novi Malah Fokus Bujuk Agus Agar Mau Diobati
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
5 Rekomendasi Sunscreen Gel SPF 50 Terbaik, Cocok untuk Tipe Kulit Berminyak
-
5 Rekomendasi Energy Gel Terbaik di Indomaret untuk Lari, Murah Meriah!
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
-
3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya