Suara.com - Timnas Indonesia akhirnya mendapatkan kemenangan perdananya di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia setelah mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0.
Banyak hal menarik terlihat dalam laga bersejarah tersebut hingga viral di media sosisl. Salah satunya adalah kawanan suporter yang menyempatkan diri untuk melaksanakan salat di tribun stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.
Video tersebut pun menjadi perhatian netizen usai diposting oleh Instagram @jakarta.keras pada hari ini, Rabu (20/11/2024).
"Keren! Suporter Indonesia menjalankan ibadah saat nonton timnas. Piala dunia sementara, akhirat selamanya," tulis akun tersebut.
Lucunya, tak sedikit netizen yang menghubungkan hal tersebut sebagai salah satu faktor yang menciptakan kemenangan bagi tim Garuda. Mengingat lawan Timnas Indonesia malam itu adalah Arab Saudi yang juga mayoritas beragama Islam.
Mereka mengungkap jika doa-doa yang dipanjatkan para suporter tadi malam ikut 'bertanding' melalui jalur langit dengan doa-doa yang juga diucapkan Timnas Arab Saudi dan pendukungnya.
"Soalnya musuhnya orang pusat Mekkah Saudi der jadi doanya wajib lebih kuat dari yang lain," kata @mr.h***.
"Lelaki tidak pernah bercerita tapi berdoa supaya timnas menang," ujar @feb***.
"Jalur langitt semalem macett totall," tambah @ali***.
Baca Juga: NEC Puji Setinggi Langit Calvin Verdonk Bawa Indonesia Kalahkan Arab Saudi: Sukses Besar!
"Selain ada yg bersorak-sorai ada juga yg memberikan dukungan dengan berbisik lewat jalur langit," ucap @anw***.
Diketahui, Marselino Ferdinan menjadi pahlawan kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi. Di laga tersebut, pemain berusia 20 tahun ini mampu mencetak dua gol di menit ke-32 dan ke-57 yang membuat skuad Garuda menang 2-0.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
5 Perbedaan Sepatu Padel dan Tenis, Wajib Tahu sebelum Beli
-
5 Rekomendasi Sepatu "Dad Shoes" Merek Lokal yang Senyaman New Balance 9060
-
7 Sepatu Jalan yang Enak dan Stabil untuk Kejar 10 Ribu Langkah
-
Promo Skincare Viva Januari 2026 untuk Anti Aging dan Flek Hitam, Harga Hemat!
-
Sate Kadal: Mencicipi Keunikan Rasa yang Menggugah Selera
-
5 Suplemen Cegah Penuaan Dini di Usia 40-an, Kulit Awet Muda tanpa Flek Hitam
-
5 Shio Paling Beruntung Hari Ini 6 Januari 2026, Hoki Mengalir di Awal Tahun
-
Urutan Skincare Glad2Glow Pagi dan Malam untuk Atasi Flek Hitam di Wajah
-
Apa Perbedaan Sepatu Trail Running dan Hiking? Intip 6 Rekomendasi Terbaiknya
-
Cara Cek Shio Berdasarkan Tahun Lahir secara Akurat: Jangan Sampai Salah!