Suara.com - Kisah keberhasilan Jhony Saputra, putra konglomerat Haji Isam kini membuat publik tercengang. Pasalnya, ia bisa menjadi Komisaris Utama PT Jhonlin Agro Raya di usianya yang relatif muda yakni 21 tahun.
Kesuksesan putra crazy rich Kalimantan tersebut juga berhasil membuat sederet artis cantik terpesona.
Adapun sepanjang perjalanan asmaranya, Jhony Saputra sempat dekat dengan dua penyanyi perempuan yang cantik jelita nan berbakat.
Dua sosok perempuan tersebut yakni jebolan Indonesian Idol, Brisia Jodie, dan penyanyi dangdut Happy Asmara yang kini telah menikah dengan Gilga Sahid.
Kisah asmara Brisia Jodie dengan Jhony Saputra: Tak berjodoh
Penyanyi pop bernama lengkap Maria Brisia Jodie Maurinne ini ternyata sempat menjalin kedekatan dengan Jhony Saputra.
Kisah hubungan Brisia dengan Jhony juga cukup menarik nan lucu, lantaran keduanya dicomblangkan oleh Haji Isam.
Pertemuan antara keduanya terjadi di sebuah klub di Bali. Kala itu, Jhony sempat melihat Brisia Jodie dan sontak Haji Isam mengetahui bahwa putranya tersebut menyimpan rasa suka.
Haji Isam sontak memberikan nomor telepon Jhony ke ibunda Brisia Jodie beserta sejumlah uang tunai.
"Terus datangi mamaku bilang boleh minta nomor anaknya nggak buat anak saya. Terus tiba-tiba dikasi uang segepok segini ke mamaku," ujar Brisia Jodie dalam wawancara lawasnya, dikutip Sabtu (30/11/2024).
Baca Juga: Usai Diduga Alami Keguguran, Happy Asmara Sempat Mual-Mual Setelah Manggung
Brisia sayangnya mengakhiri kedekatannya dengan Jhony lantaran kerap dilarang untuk manggung.
"Lama-lama telepon 'sayang aku nggak mau ya kamu nyanyi lagi, udah pakai aja kartu kreditku'. Aku kayak 'nggak deh', terus aku putus," papar penyanyi asal Yogyakarta tersebut dalam keterangan terpisah.
Happy Asmara juga senasib dengan Brisia Jodie
Sehabis Brisia terbitlah Happy Asmara. Adapun keduanya sempat dekat dan dikabarkan menjalin hubungan asmara untuk beberapa waktu.
Jhony bahkan kerap kedapatan bersama Happy Asmara. Salah satu momen yang masih membekas di memori publik adalah kala Jhony mengantar Happy ke bandara untuk perjalanan ke Eropa.
Kendati tampak seperti pacaran, Happy dan Jhony sepakat bahwa hubungan mereka seperti kakak dan adik.
"Kita adik kakak-an," ujar Happy Asmara yang sebelumnya juga disampaikan Jhony dalam live TikTok awal Februari 2024 lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Ragnar Oratmangoen Ujung Tombak, Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
Terkini
-
Rahasia Traveler Pro: Mengapa Swiss Army Knife Wajib Dibawa dalam Perjalanan!
-
5 Serum Wardah Terbaik untuk Atasi Flek Hitam, Bikin Wajah Cerah Merata
-
Jadi Gubernur Papua, Ini Profil Lengkap Mathius Fakhiri yang Perdana Menjajaki Dunia Politik
-
5 Moisturizer untuk Mengecilkan Pori-pori, Harga Murah Mulai Rp40 Ribuan
-
Kini Diangkat Jadi Wamendagri, Apa Hoegeng Awards yang Pernah Disabet Komjen (Purn) Akhmad Wiyagus?
-
Nadif Zahiruddin Kerja Apa? Diduga Gandengan Baru Azizah Salsha
-
Revolusi di Era Digital, Ketika Belanja Bahan Dapur Semudah Scroll di Ponsel
-
Bukan Kaleng-Kaleng! Intip Spesifikasi Jam Rolex Selvi Ananda yang Harganya Capai Rp750 Juta!
-
Berapa Lama Anies Baswedan Menjabat Mendikbud? Kritik Sistem Pendidikan Indonesia Sudah Kuno
-
Menuju Kecantikan Sempurna: 5 Tren Perawatan Kulit yang Mendominasi 2025