Suara.com - Tiara Andini merasa sangat senang usai baru-baru ini mengunjungi Wisata Hiu Paus Gorontalo. Ia pun menganggap dirinya beruntung karena bisa bertemu dengan hiu paus di sana yang bernama Sherly dan Bima.
"Penutup tahun yang benar-benar bikin aku HAPPY BANGET! Hoki banget aku bisa dapet 2 hiu paus sekaligus. Sherly dan Bima, thank you team yang udah bantu dapetin keindahan alam yang luar biasa ini," tulis Tiara Andini.
Sejumlah potret Tiara saat mengapung di perahu kaca bersama para hiu paus membuat publik penasaran akan tarifnya. Belum lagi, suasana laut biru yang mempesona semakin meningkatkan keinginan untuk berlibur di sana.
Biaya Wisata Hiu Paus Gorontalo
Wisata Hiu Paus berada di Desa Botubarani yang terletak di pesisir Gorontalo. Untuk menuju ke sana diperlukan sekitar 30 menit perjalanan dari pusat kota. Tempat ini menawarkan kesempatan bertemu hiu paus.
Hewan laut berukuran 12 meter itu diketahui ada dua ekor dan memiliki nama Sherly serta Bima. Selain momen bersama hiu paus, pengunjung juga bisa menikmati pemandangan yang sejuk, asri, dan damai.
Melansir laman Traveloka, biaya masuk Wisata Hiu Paus dipatok sudah sekaligus dengan sewa perahu. Rata-rata tarifnya disebutkan sekitar Rp 100 ribu sampai Rp 300 ribu tergantung pada aktivitas apa yang dipilih.
Aktivitas-aktivitas itu mencakup diving, snorkeling, hingga naik perahu di atas hiu paus seperti yang dilakukan Tiara Andini. Rincian biaya ke Wisata Hiu Paus sempat diungkap oleh akun TikTok @rinihonesty.
Ia menuliskan untuk snorkeling tarifnya sebesar Rp 295 ribu dan Rp 2,6 juta jika ingin sekaligus penginapan hingga antar jemput. Selanjutnya, ada paket diving yang dibanderol mulai dari Rp 410 ribu hingga Rp 6,2 juta.
Baca Juga: Unggah Pemotretan Tema Peri, Tiara Andini Malah Kena Nyinyir: Ibu Tiri, Bukan Ibu Peri
Tarif tertinggi untuk diving ditawarkan bagi pengunjung yang ingin mempelajari kegiatan tersebut atau bisa dibilang kursus. Selain itu, biaya perahu transparan dan dokumentasi dipatok dengan harga sebesar Rp 485 ribu.
Jika hanya ingin sekadar melihat hiu paus dari atas perahu secara beramai-ramai, cukup mengeluarkan uang sebesar Rp 100 ribu. Ini merupakan alternatif yang pas bagi pengunjung yang belum berani bertemu Sherly dan Bima seorang diri.
Di sisi lain, Traveloka juga menyarankan waktu yang baik untuk mengunjungi Wisata Hiu Paus Gorontalo. Disebutkan jika bulan April-Juni adalah momen yang pas karena hiu paus sering terlihat di perairan Botubarani.
Cuacanya juga cerah sehingga ideal untuk snorkeling atau diving. Oleh karena itu, apabila berencana melakukan hal serupa seperti Tiara Andini mungkin bisa direncanakan pada pertengahan tahun 2025 mendatang.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti
Berita Terkait
-
Usai Alshad Ahmad Klarifikasi, Nissa Asyifa Unggah Quotes Sabar: Setiap Orang Diuji dengan Cara Berbeda
-
Alshad Ahmad Buka Suara tentang Perceraiannya, Ingat Lagi Raffi Ahmad Ungkap Sisi Playboy Sepupunya: Tiara Andini Curiga
-
Feni Rose Komentari Klarifikasi Alshad Ahmad: Jangan Maunya Berbuat Aja, Tapi Ya Gitu...
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Suara Nusantara Gaungkan Kembali Cerita Rakyat Indonesia untuk Menginspirasi Masa Depan Anak Bangsa
-
Tanggal 17 November Memperingati Hari Apa? Yuk Cari Tahu
-
7 Rekomendasi Warung Selat Solo Legendaris, Rasa Otentik Sejak Tahun 70-an
-
4 Sunscreen Terbaik dengan SPF 100 yang Ampuh Blokir Sinar UV
-
Literasi Keuangan untuk Gen Z di Kampus: Bekal Wajib di Tengah Maraknya Layanan Finansial Digital
-
7 Sunscreen Paling Murah dengan Efek Mencerahkan, Kulit Kusam Teratasi
-
Era Baru Makeup Flawless: Saat Riasan Tak Hanya Mempercantik, Tapi Juga Merawat Kulit
-
Terpopuler: Beda Silsilah Keluarga 'Dua' Raja Solo hingga 5 Dosa Habib Bahar bin Smith
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau