Suara.com - Sutradara Oppenheimer, Christopher Nolan dan sang istri, Emma Thomas baru saja mendapat gelar kehormatan dari Kerajaan Inggris.
Keduanya mendapat gelar kehormatan knighthood dan damehood atas kontribusi mereka terhadap dunia sinema. Prosesi penganugerahan dilakukan di Istana Buckingham di London pada 18 Desember 2024.
Dalam wawancara dengan Sky Australia, Raja Charles mengatakan pada Nolan bahwa ia telah menonton Oppenheimer dan menikmati film tersebut.
"Sangat menyenangkan bahwa Raja mengetahui pekerjaan kami dan menyadarinya, dan, ya, ia berharap bahwa saya akan menganggap ini sebagai dorongan untuk melakukannya lebih banyak lagi," kata Nolan, dikutip dari laman People, Jumat (20/12).
Pemerintah Inggris sebelumnya mengumumkan bahwa Nolan dan Thomas akan menerima gelar kehormatan, hanya beberapa minggu setelah Oppenheimer menyapu bersih Academy Awards (Oscar) pada bulan Maret 2024.
Oppenheimer keluar menjadi Film Terbaik sementara Nolan memenangkan nominasi Sutradara Terbaik.
"Selamat kepada semua yang menerima penghargaan dalam upacara pelantikan hari ini, termasuk sutradara film Christopher Nolan dan produser film Emma Thomas," demikian caption pada unggahan Instagram @theroyalfamily.
"Pasangan ini diakui atas kontribusi luar biasa mereka terhadap Film, dengan kemitraan mereka menghasilkan film-film blockbuster besar seperti trilogi The Dark Knight dan Oppenheimer," tambah pernyataan itu.
Nolan dan Thomas pertama kali bertemu saat masih menjadi mahasiswa di University College London. Mereka menikah pada tahun 1997, satu tahun sebelum mereka merilis film layar lebar pertama mereka bersama, Following.
Baca Juga: 'Oppenheimer' Jadi Film Christopher Nolan Terlaris di Pasar Internasional
Sejak saat itu, Nolan telah menyutradarai 11 film tambahan, dan Thomas telah bekerja di masing-masing film tersebut sebagai produser. Mereka dikaruniai empat orang anak: Flora, Oliver, Rory, dan Magnus.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
4 Sunscreen Terbaik dengan SPF 100 yang Ampuh Blokir Sinar UV
-
Literasi Keuangan untuk Gen Z di Kampus: Bekal Wajib di Tengah Maraknya Layanan Finansial Digital
-
7 Sunscreen Paling Murah dengan Efek Mencerahkan, Kulit Kusam Teratasi
-
Era Baru Makeup Flawless: Saat Riasan Tak Hanya Mempercantik, Tapi Juga Merawat Kulit
-
Terpopuler: Beda Silsilah Keluarga 'Dua' Raja Solo hingga 5 Dosa Habib Bahar bin Smith
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda