Suara.com - Hubungan Al Ghazali dan Alyssa Daguise semakin mendapatkan dukungan dari netizen usai video interaksi keduanya beredar.
Dalam podcast bersama Zsa Zsa Utami, lawan mainnya di serial berjudul Scandal 3: The Final & Sexiest, Al Ghazali kembali terlihat membuat prank yang melibatkan tunangannya, Alyssa Daguise.
Dalam video tersebut, Al sapaan akrabnya berpura-pura meminta cincin tunangan yang diberikannya pada Alyssa Daguise di Lake Como Italia dengan alasan yang cukup mengejutkan.
Putra Maia Estianty itu mengatakan, cincinnya akan ia jual karena sedang kepepet masalah keuangan. Alyssa, yang awalnya terlihat terkejut, tetap tenang menghadapi permintaan tak terduga dari Al.
"Beh, ni aku, duh gimana ya. Aku lagi kena masalah nih, tiba-tiba urgent banget. Aku kayaknya perlu cincin kamu deh buat aku jual dulu. Aku ambil ya nanti ya," ucapnya seperti dikutip TikTok @thealsalyssaalghazali, Kamis (16/1/2025).
"Apa?" kata Alyssa Daguise terkejut.
Alih-alih bereaksi emosional, Alyssa Daguise justru menunjukkan sikap yang bijaksana dengan menanyakan kondisi kekasihnya saat ini. Ia pun terdengar menyetujui untuk cincinnya diambil kembali dan dijual.
"Oke, are you okay?" ucapnya sambil masih terdengar kebingungan.
"I'm okay, cuma butuh cincin doang," pungkas kakak El Rumi itu.
Baca Juga: Minus Syifa Hadju, Adu Pesona Alyssa Daguise Vs Tissa Biani Jadi Model Video Klip Ahmad Dhani
Alyssa Daguise pun menutup telfonnya setelah Al mengakhiri. Setelah prank tersebut terungkap, Al langsung tertawa dan mengatakan tunangannya tersebut mengiriminya pesan.
"Kamu gak pinjol kan?" tanya Alyssa Daguise khawatir.
Video prank ini langsung viral di media sosial dan menuai berbagai komentar dari netizen. Banyak yang memuji Alyssa atas reaksi tulusnya yang menunjukkan bahwa ia benar-benar peduli pada Al, bukan pada materi atau simbol perhiasan tersebut.
"Alyssa: are you oke ? Kamu gak papa? Ah lembut banget komunikasi mereka," kata @kes****.
"Aturan diapresiasi ga sih reaksi Alyssa, dia ga ngekhawatirkan cincin nya loh. Tapi dia ngekhawatirkan Al sampai berulang ulang ditanya," tambah @ley****.
"Alyssa ketika panik pun suaranya tetep lembut, kirain reaksinya dia bakal marah-marah gitu," ucap @bir****.
Berita Terkait
-
Terungkap Tanggal Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise, Akad dan Resepsi Digelar Sehari
-
Transformasi Penampilan Zsa Zsa Utari, Makin Manglingi Saat Akting bareng Al Ghazali
-
Jepang hingga Swiss, Intip Momen 7 Artis Ini Dilamar saat Liburan di Luar Negeri: Romantis Abis!
-
Minus Syifa Hadju, Adu Pesona Alyssa Daguise Vs Tissa Biani Jadi Model Video Klip Ahmad Dhani
-
Bisa Buat Prank, Ini Cara Pakai Fitur Inframerah di HP Xiaomi
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok