Suara.com - Tentu tak ada yang menyangsikan kedekatan keluarga Sule. Bahkan komedian kawakan itu juga menerima dan memperlakukan sang menantu, Mahalini Raharja, dengan begitu baik.
Seperti baru-baru ini beredar video memperlihatkan pujian Sule atas penampilan baru istri Rizky Febian selama umrah. "Cantik loh kamu pakai jilbab, Nak," kata Sule sementara Mahalini terlihat tersipu malu sambil merangkul Rizky, dikutip pada Selasa (21/1/2025).
Tak hanya itu, Sule juga sepertinya berperan aktif menjaga kandungan Mahalini yang sudah lebih dari 7 bulan. Hal ini terlihat dari Sule yang langsung memanggil asisten rumah tangga (ART)-nya untuk membereskan meja makan setelah makan bersama Rizky dan Mahalini.
Seperti dilihat di unggahan akun TikTok @/mykylinz, usai puas bersantap bersama, Rizky dan Mahalini pamit undur diri. "Oke, hati-hati," jawab Sule sambil membiarkan punggung tangannya dicium oleh sang anak.
Sementara itu Mahalini masih duduk di salah satu kursi makan, sedangkan Sule sibuk merapikan kursi lain yang baru dipakai. "Bi, beresin, Bi," ucap Sule memanggil sang ART.
Tak hanya itu, Sule juga dengan lembut menegur Mahalini yang malah menempelkan punggung tangannya ke dahi dan bukannya benar-benar mencium tangannya.
"Salah sih, cium tangannya pakai jidat, (jadinya) cium jidat," kata Sule sambil tertawa.
Namun meskipun diperlakukan bak ratu oleh keluarga suaminya, adab Mahalini yang tampak diam saja saat Sule membereskan kursi dan meja makan ternyata menjadi perbincangan beberapa warganet.
"Habis makan langsung pulang. Aku habis makan di rumah mertua langsung cuci piring seabrek. KALO kayak mahalini udah di ceritain SAMA ipar-ipar," komentar warganet.
Baca Juga: Puji Penampilan Mahalini Pakai Hijab, Panggilan Sule ke Menantu Bikin Terharu
"Orang Taiwan meskipun punya ART kalau habis makan piringnya langsung bawa ke dapur," sentil warganet. "Saya di ajarin orang tua kalau sudah makan piring nya bawa ke dapur siapa pun itu yang nyuci piring nya," tulis warganet yang lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun
-
Usia 50-an Cocoknya Pakai Warna Lipstik Apa? Ini 7 Pilihan Elegan yang Patut Dicoba
-
5 Sepatu New Balance yang Mengandung Kulit Babi, Kenali Series Pig Skin Agar Tak Salah Beli
-
5 Rekomendasi Parfum Wanita yang Murah, Wangi Elegan dan Tahan Lama
-
Kenapa Sepatu New Balance Mahal? 5 Sepatu Lokal Ini Bisa Jadi Alternatif yang Lebih Murah
-
5 Parfum Aroma Teh untuk Wanita Kantoran, Wanginya Meninggalkan Jejak
-
Siapa Gusti Purbaya? Umumkan Diri Jadi Raja Keraton Solo yang Baru
-
5 Bedak yang Tidak Abu di Wajah Sawo Matang, Hasil Natural dan Glowing Tanpa Ubah Warna Kulit
-
2.000 Pelari, 2.000 Bibit! Mandatalam Earth Run 2025 Gaungkan Aksi Nyata Cinta Lingkungan