Suara.com - Sosok Nurhayati Subakat, pemilik 'Wardah' tengah menjadi perbincangan publik. Di tengah banyaknya pengusaha kosmetik yang tampil flexing, pendiri PT Paragon Corp itu justru banjir pujian karena nyaris tak pernah tampil glamor.
Padahal, sebagai seorang pengusaha Nurhayati memiliki harta yang cukup melimpah. Forbes pernah memasukkannya dalam jajaran orang kaya dengan kekayaan ditaksir mencapai Rp24 triliun.
Nurhayati merintis mendirikan perusahaannya bersama suaminya Subakat Hadi dengan nama PT Pusaka Tradisi Ibu pada Tahun 1985. Kemudian pada 2011 berubah menjadi PT Paragon Technology and Inovation.
Subakat Hadi dan Nurhayati disebut menikah pada Tahun 1978. Keduanya dikaruniai tiga orang anak. Lantas, seperti apa sosok ketiga putra dan putri mereka? Simak ulasannya berikut ini.
Harman Subakat
Sedikit informasi mengenai sosok Harman Subakat. Dia diketahui merupakan anak sulung dari pasangan Subakat Hadi dan Nurhayati.
Harman pernah menempuh pendidikan sarjana di Institut Teknologi Bandung (ITB). Hanya saja tidak diketahui mengambil jurusan apa.
Sebagai putra pemilik Paragon Corp, dia dipercaya menjabat sebagai Group CEO Paragon Corp sejak 2019. Perannya cukup penting dalam pengembangan perusahaan di pusat R&D. Harman tercatat berhasil mengembangkan neuroscience-approved fragrance, teknologi microbiome untuk produk perawatan kulit, hingga genomic untuk moisturizer.
Salman Subakat
Baca Juga: Pekerjaan Nurhayati Subakat sebelum Jadi Bos Wardah, Anti Flexing Meski Bisnisnya Melejit
Salman memiliki peran yang cukup penting di Paragon Corp. Meskipun bekerja di perusahaan keluarga tak membuatnya bersantai-santai.
Alumni Teknik Elektro ITB itu mulai bergabung dengan Paragon Corp pada 2004. Di bawah tangan dinginnya, perusahaan ini makin berkibar. Salman disebut-sebut memiliki peran yang cukup besar dalam lahirnya sejumlah produk turunan dari perusahaan ini, seperti Make Over, Emina, Kahf, Labore, dan masih banyak lagi.
Pada 2023, Salman dipercaya menjadi CEO Nurhayati Subakat Entrepreneurship Institute (NSEI), yang menjadi wadah ekosistem dan talenta Paragon Corp.
Sari Chairunnisa
Jika dua saudaranya kuliah di ITB, Sari Chairunnisa memilih jalan yang berbeda. Putri Nurhayati ini merupakan lulusan Kedokteran Kulit di Universitas Indonesia.
Latar belakang pendidikannya itu sangat berguna bagi pengembangan perusahaan. Sari berperan sebagai dermatologi. Dikutip dariakun Linkedin, Sari sekarang menjabat sebagai vice presiden di divisi research and development untuk seluruh produk kecantikan di Paragon Corp.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun