Suara.com - Hari bahagia kakak Fuji, Frans Faisal, tinggal menghitung jam. Usai melamar Indah Tri Pertiwi pada awal Desember 2024, kini Frans siap mengucapkan ijab kabul dalam waktu dekat.
Tak heran jika Fuji dan keluarga juga ikut melakukan fitting pakaian. Fuji bersama sang sahabat, Violenzia Jeanette, terlihat kompak menggunakan busana rancangan Asky Febrianti.
Baru-baru ini hasil fitting Fuji terungkap di media sosial. Dilihat di tayangan akun TikTok @/memell_basyar, Fuji tampak memakai kebaya langan panjang dengan kerah V yang cukup lebar berwarna keemasan.
Alur berwarna merah tampak menghiasi bagian samping busana dan mengikuti lekuk tubuh ramping Fuji. Payet merah itu juga kembali dijumpai di bagian bawah kebayanya, sementara kain songket berwarna oranye kemerahan menjadi bawahannya.
Fuji tampak memakai korset sewarna kulit di dalam busananya. Bagian leher dan punggungnya yang tak tertutup payet tampak dilapisi dengan bahan tile tipis sehingga memunculkan kesan transparan.
Namun sayangnya busana cantik Fuji ini juga dikritik warganet, termasuk karena dianggap terlalu heboh sampai menyaingi pengantin.
"Serius baju fuji yang itu, apa ga kehebohan ngalahin pengantinnya," komentar warganet. "Berasa kaya Fuji yang mau nikahan," tulis warganet. "Lebih suka yang pas lamaran lebih simpel anggun," imbuh yang lainnya.
Meski begitu, beberapa warganet mengungkit juga budaya yang berlaku di Suku Minang, yakni memadukan warna merah dan emas seperti busana yang Fuji kenakan.
Lantas apa makna dari warna emas dan merah di Minang?
Baca Juga: Kepedean? Fuji Salah Kira Diambilkan Minum oleh Ajudan Verrell Bramasta, Endingnya Dikasihani
Mengutip Minangsatu, warna merah dan emas sangat awam digunakan di hiasan Rumah Gadang karena sarat akan simbolisme budaya Minangkabau.
"Warna-warna ini tidak hanya mempercantik, tetapi juga mencerminkan nilai-nilai luhur dan filosofi kehidupan masyarakat Minangkabau," lanjutnya.
Dalam budaya Minangkabau, warna merah adalah simbol keberanian, perjuangan, dan ketahanan dalam menghadapi tantangan hidup. Dalam konteks lebih luas, warna merah menunjukkan optimisme dan semangat hidup yang dinamis.
Sedangkan warna emas adalah simbol kebijaksanaan, keagungan, dan kemewahan. Dalam budaya Minangkabau, emas sering dikaitkan dengan status sosial yang tinggi, kehormatan, serta penghormatan terhdap adat dan leluhur.
Emas juga menunjukkan nilai kearifan dan keadilan, sekaligus mengingatkan akan kekayaan budaya dan spiritual yang menjadi identitas Minangkabau.
Kombinasi kedua warna ini menciptakan harmoni yang filosofis dan indah, sekaligus menunjukkan prinsip keseimbangan di mana keberanian dan kebijaksanaan harus selaras berpadu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
5 Rekomendasi Sunscreen Gel SPF 50 Terbaik, Cocok untuk Tipe Kulit Berminyak
-
5 Rekomendasi Energy Gel Terbaik di Indomaret untuk Lari, Murah Meriah!
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
-
3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya