Suara.com - Ariel Tatum menyampaikan pernyataan menarik di sela promo film "A Business Proposal" miliknya di kanal YouTube Denny Sumargo. Di mana dalam kesempatan itu, Ariel Tatum menyinggung perihal niatnya untuk childfree.
"Untuk saat ini, menurut aku belum ada alasan yang pas dan juga situasi dan kondisi hidup aku dan diri aku enggak ideal aja buat punya anak," ungkap Ariel Tatum, seperti dikutip dari YouTube Denny Sumargo pada Rabu (5/2/2025).
"Aku pernah ngomong gitu, iya aku enggak tahu yah seiring bertambah usia gitu, dulu aku pengen banget punya anak, semakin ke sini, pada saat ini dalam hidup, cukup ke arah childfree sih," imbuhnya.
Ariel Tatum sendiri diketahui merupakan seorang muslim. Atas dasar ini, bagaimana sebetulnya hukum childfree menurut Islam? Cari tahu selengkapnya melalui penjelasan dari pendakwah kondang Buya Yahya berikut ini.
Hukum Childfree Menurut Islam
Dalam video yang diunggah di kanal YouTube-nya tiga tahun lalu, Buya Yahya pernah membahas soal childfree di mata Islam. Awalnya, ia menyebut makhluk hidup selain manusia, misalnya hewan, juga ingin punya keturunan.
Buya Yahya kemudian merasa heran dengan orang-orang yang ingin childfree karena takut menyakiti anak. Jika memang ragu orang lain terluka, mengapa harus menikah. Menurut, kedua hal tersebut tidak terlalu berbeda.
"Alasan takut menyakiti anak sama dengan takut menyakiti pasangan kita saat menikah. Bahkan sekalian sama dengan takut berkumpul dengan banyak orang. Tidak boleh itu menghindar dari manusia karena takut menyakiti manusia," ucap Buya Yahya dalam video YouTube Al-Bahjah TV, dilansir pada Rabu (5/2/2025).
Lebih lanjut, Buya Yahya mengatakan seharusnya orang-orang yakin dirinya mampu memberikan manfaat. Bukan malah takut akan menyakiti orang lain karena yang seperti ini adalah mereka yang tidak punya perasaan.
Baca Juga: Sudah Minta Maaf, Klarifikasi Falcon Pictures Soal Abidzar Malah Tuai Kritik Baru
Buya Yahya juga menyebut jika orang-orang childfree merupakan kelompok yang fitrahnya bertentangan dengan ajaran Allah SWT. Bisa saja mereka sebetulnya ingin punya anak, namun berubah pikiran usai terjerumus orang lain.
"Kelompok seperti itu (childfree) harus didoakan agar kembali benar karena fitrahnya bertentangan. Mungkin mereka mengira takut menyakiti adalah kemuliaan. Padahal hati kecilnya ingin punya anak. Namun, karena sudah ikut-ikutan atau terjerumus orang lain, jadi memilih demikian," kata Buya Yahya.
Alasan Ariel Memilih Childfree
Rupanya ada beberapa alasan di balik keputusan Ariel Tatum untuk tidak memiliki anak. Pertama, ia merasa keadaan kehidupannya saat ini dikatakannya masih belum ideal atau pantas untuk punya anak.
"Gini, pandangan aku terhadap itu tuh ketika perempuan punya anak pasti mengalami perubahan hormon yang sangat amat berdampak terhadap diri, aku enggak tahu siap atau tidak melalui itu," ucap Ariel.
Selanjutnya, ia juga masih belum mengetahui siapa sosok pria yang akan menjadi suaminya. Oleh karena itu, ia tidak ada rencana untuk memiliki anak dalam waktu dekat. Semuanya tergantung pada pernikahannya kelak.
"Kedua, pasangan hidupnya akan seperti apa, saat ini aku masih belum menikah juga, aku belum ada pembicaraan tentang anak juga," lanjutnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Pilihan Parfum Saff & Co yang Wanginya Tahan Lama, Awet Sampai 10 Jam
-
5 Pilihan Cushion Wardah untuk Kulit Sawo Matang: Wajah Makin Flawless, Flek Hitam Tersamarkan
-
7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
-
10 Link Twibbon Hari Pahlawan 2025, Gratis Langsung Pakai
-
5 Kulkas Mini untuk Menyimpan Skincare, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Rekomendasi Aplikasi Kencan Terbaik, Zohran Mamdani dan Istrinya Bertemu di Hinge
-
Apa Arti For Agartha? Tulisan di 'Senjata' TKP Ledakan SMA 72 Jakarta Bikin Geger
-
Siapa yang Berhak Memberi Gelar Pahlawan Nasional? Dibahas usai Usulan Angkat Soeharto
-
3 Toner AHA BHA untuk Menghilangkan Bekas Jerawat bagi Pemilik Kulit Kombinasi
-
Petugas Upacara Hari Pahlawan Apa Saja? Ini Susunan Resminya Menurut Kemensos