Suara.com - Hubungan Shenina Cinnamon dan Angga Yunanda memasuki babak baru. Keduanya resmi mengakhiri masa lajang mereka pada Senin (10/02/2025). Kabar pernikahan Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon membuat warganet terkejut sekaligus ikut bahagia.
Pasalnya, pasangan yang erap disebut-sebut sebagai couple goals itu tidak pernah mengisyaratkan akan segera melangkah ke pelaminan. Tapi dari dulu, penggemar keduanya memang banyak yang mendoakan agar mereka berjodoh dan segera menikah.
Hubungan asmara Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon juga sempat menuai sorotan saat mereka baru mengumumkan status pacaran mereka beberapa tahun yang lalu lantaran perbedaan usia di antara mereka. Angga Yunanda rupanya lebih muda satu tahun daripada Shenina Cinnamon.
Hal ini cukup banyak dibicarakan di berbagai media sosial. Berapa usia Angga dan Shenina saat mereka akhirnya mantap untuk melangkah ke arah hubungan yang lebih serius? Simak uraiannya berikut ini.
Umur Angga Yunanda
Salah satu aktor yang telah membintangi banyak sinetron dan film ini merupakan kelahiran 16 Mei 2000. Dengan demikian, Angga Yunanda tahun ini akan memasuki usia 25 tahun, tepatnya kini ia berusia 24 tahun 9 bulan.
Sedangkan umur Shenina Cinnamon sendiri diketahui baru saja berulang tahun yang ke-26 pada tanggal 1 Februari 2025 kemarin. Perbedaan usia antara Angga dan Shenina hampir mencapai dua tahun.
Beberapa waktu yang lalu, Shenina sempat membicarakan perbedaan usia antara dirinya dan Angga dalam salah satu kesempatan ketika menjadi bintang tamu di channel YouTube Boy William saat Januari 2023 lalu.
"Aku lebih tua daripada Angga,” ujar Shenina.
Baca Juga: Shenina Cinnamon Dicintai secara Ugal-ugalan, 6 Sikap Angga Yunanda Bikin Meleleh
Boy William pun bertanya lebih lanjut apakah perbedaan usia ini tidak menyebabkan kendala pada keluarga dari pihak mereka.
"Enggak masalah sama sekali,” ujar Shenina lebih lanjut.
Meski tidak ada kendala atau masalah bagi keluarga keduanya terkait perbedaan usia mereka, Shenina mengaku cukup sering mendapat tanggapan negatif dari warganet perihal dirinya yang lebih tua daripada Angga. Namun ia memilih untuk tidak ambil pusing.
Kini keduanya berhasil membuktikan bahwa hubungan mereka tidak main-main.
Kontributor : Rizky Melinda
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering