Suara.com - Garo Sero Research Institute baru-baru ini mengguncang dunia hiburan Korea Selatan dengan pengungkapan hubungan terlarang antara Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron. Kanal YouTube tersebut mengklaim bahwa Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron telah menjalin hubungan selama 6 tahun, yang diduga dimulai saat sang aktris masih berusia 15 tahun.
Selanjutnya, seseorang yang mengaku sebagai bibi mendiang Kim Sae Ron muncul di saluran YouTube tersebut membenarkan hubungan mereka dan mengungkapkan detail mengejutkan lainnya. Lantas siapa sebenarnya di balik akun YouTube Garo Sero Research Institute yang membongkar skandal Kim Soo Hyun? Simak penjelasan berikut ini.
Profil Garo Sero Research Institute
Garo Sero Institute (@HOVERLAB2018) merupakan saluran YouTube terkenal yang meliput berbagai konten, mulai dari berita dan komentar sosial hingga hiburan. Kanal YouTube asal Korea Selatan ini punya lebih dari 919 ribu subscribers dan 1.354 video yang telah dibuat sejak 16 Juli 2018.
Menurut Namuwiki yang dilansir dari Kbizoom, walau tidak memiliki pendapatan iklan karena topiknya yang kontroversial, Garo Sero Research Institute adalah saluran Korea teratas (non selebriti). Bahkan Garo Sero tercantum di sepanjang TOP 10 dalam hal dukungan pemirsa dan pendapatan YouTube Super Chat.
Garo Sero terkenal karena 2 alasan utama yakni menggunakan kata-kata kasar yang berlebihan, dan banyak berita utama dan laporan eksklusif yang tidak diliput outlet media besar Korea. Selain itu, Garo Sero disebut punya akurasi laporannya tinggi, dengan nama asli, wajah, dan video atau rekaman terkait yang dirilis secara bebas tanpa menggunakan nama samaran atau mosaik.
Berbeda dengan media berita konvensional, Garo Sero Research Institute tidak hanya menyajikan fakta, tapi juga memberikan analisis dan pandangan pribadi dari para anggotanya. Gaya inilah yang terbukti menarik perhatian banyak penonton.
Tim utama Garo Sero Research Institute terdiri dari:
- Kim Se Ui, yang bertindak sebagai perwakilan lembaga tersebut. Dia memiliki latar belakang sebagai mantan reporter MBC dan pernah menjabat sebagai wakil ketua pertama serikat pekerja MBC. Saat ini, dia merupakan satu-satunya panelis utama yang masih aktif di kanal tersebut.
- Jeong Eun I, yang saat ini bertugas sebagai penulis di Garo Sero Research Institute.
- Kwak Seong Moon, yang memiliki pengalaman sebagai mantan anggota Partai Nasional Besar di Majelis Nasional (masa jabatan ke-17) dan juga pernah bekerja sebagai reporter MBC.
Kontroversi Kim Soo Hyun
Garo Sero Research Institute diduga menyebarkan rumor bahwa Kim Soo Hyun terlibat dalam hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron, saat sang aktris masih di bawah umur. Rumor ini tentu saja mengejutkan publik dan menuai berbagai reaksi.
Baca Juga: Kekayaan Kim Soo Hyun, Aktor Diduga Pacari Mendiang Kim Sae Ron saat Masih di Bawah Umur
Bahkan ada foto Kim Soo Hyun tengah berdua dengan mendiang Kim Sae Ron. Dalam foto, Kim Soo Hyun terlihat mendaratkan ciuman hangat di pipi Kim Sae Ron. Sementara itu Kim Sae Ron menghadap ke arah kamera berpose duck face.
Selain itu dalam unggahan saluran YouTube itu juga terungkap pesan dari Kim Sae Ron untuk Kim Soo Hyun terkait dengan tuntutan pembayaran kembali uang 700 juta won atau sekitar Rp7,1 miliar. Saluran itu juga mengkritik Kim Soo Hyun karena menyangkal klaim mereka dan menuntut permintaan maaf publik Kim Soo Hyun pada keluarga mendiang Kim Sae Ron.
Di sisi lain, agensi Kim Soo Hyun, Gold Medalist, dengan tegas membantah rumor tersebut dan mengambil langkah hukum terhadap Garo Sero Research Institute. Mereka mengecam tindakan kanal YouTube tersebut yang dianggap telah menyebarkan informasi palsu dan merusak reputasi sang aktor.
Kontroversi Garo Sero
Selain skandal Kim Soo Hyun, Garo Sero Research Institute juga dikenal sering terlibat dalam berbagai kontroversi lainnya. Mereka pernah menyebarkan rumor tentang selebritas yang terlibat dalam kasus narkoba, perjudian, hingga skandal seks. Tak jarang, informasi yang mereka sebarkan tidak terverifikasi kebenarannya dan menuai kecaman dari publik.
Meskipun berpengaruh, saluran tersebut menghadapi reaksi keras dari publik dan industri hiburan. Saluran tersebut pernah dituntut atas pencemaran nama baik dan pelecehan online beberapa kali. Bahkan pada tahun 2021, tokoh-tokoh kunci di balik saluran tersebut, termasuk Kang Yong Seok, Kim Se Eui, dan Kim Yong Ho ditahan polisi sementara untuk penyelidikan.
Berita Terkait
-
Kekayaan Kim Soo Hyun, Aktor Diduga Pacari Mendiang Kim Sae Ron saat Masih di Bawah Umur
-
Kim Soo Hyun Bantah Tuduhan Jadi Penyebab Kematian Kim Sae Ron, Bakal Tempuh Jalur Hukum
-
Keluarga Sebut Kim Sae-ron Berpacaran dengan Kim Soo-hyun Sejak 15 Tahun
-
Pernyataan Agensi Usai Kim Soo Hyun Dituding Jadi Dalang Kematian Kim Sae Ron
-
Kim Soo Hyun Dituding Jadi Penyebab Kim Sae Ron Bunuh Diri, Bermula dari Asmara hingga Uang Ganti Rugi
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Masakan Lebih Creamy dan Lezat, Rahasianya Ada di Jenis Susu yang Dipilih!
-
Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya
-
Ditangkap dalam OTT KPK, Segini Total Harta Kekayaan Gubernur Riau Abdul Wahid
-
7 Rekomendasi Sepatu Terbaik 2025 untuk Pelari Kaki Lebar dari Brand Lokal hingga Luar
-
Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
-
Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
-
Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
-
Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas
-
5 Sunscreen dengan Kandungan Zinc Oxide untuk Samarkan Flek Hitam dan Bekas Jerawat
-
4th IICF 2025 Sukses Pertemukan 12 Negara, "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi" Pecahkan Rekor MURI