Suara.com - Jennie BLACKPINK kembali menjadi sorotan setelah pilihan busananya dalam tur solo The Ruby Experience menuai reaksi beragam dari penggemar dan netizen.
Saat pertunjukan perdananya di Los Angeles (LA), Amerika Serikat, Jennie tampil dengan bodysuit putih yang sangat terbuka, memamerkan garis leher rendah dan desain yang menonjolkan siluet tubuhnya.
Seperti yang terlihat dalam beberapa foto yang beredar, outfit Jennie di LA langsung menjadi topik panas. Penggemar internasional memuji penampilannya sebagai simbol kebebasan berekspresi dalam fashion.
Namun, netizen Korea justru memiliki pendapat yang beragam. Beberapa mengkritik bahwa busana itu terlalu mirip pakaian dalam dan tidak cocok untuk Jennie.
Sementara yang lain menilai bahwa masalah utamanya bukan pada keterbukaan, melainkan pada desain yang dianggap kurang estetis.
"Jauh lebih baik. Pakaian sebelumnya bahkan tidak pas—jujur saja, itu sangat buruk," komentar seorang netizen.
"Masalahnya bukan pada bagian yang terbuka—hanya saja pakaiannya jelek," tambah lainnya.
Tampilan Baru di New York Dapat Pujian
Pada pertunjukan berikutnya di New York, Jennie tampil dengan outfit yang berbeda, yaitu atasan merah dengan detail korset serta celana pendek bergambar bendera AS.
Baca Juga: Jennie BLACKPINK Rilis Video Resmi untuk Single Terbarunya, Handlebars
Busana ini tetap seksi, namun terlihat lebih elegan dan sesuai dengan citranya. Netizen pun mulai memberikan respons yang lebih positif.
"Ya, ini terlihat bagus. Dia sangat cocok mengenakan pakaian seperti ini daripada yang aneh," tulis seorang penggemar.
"Ini mengingatkanku pada era ‘SOLO’-nya. Dia terlihat cantik," tambah yang lain.
Sebagai seorang bintang global, Jennie memang dikenal tidak takut bereksperimen dengan gaya busana yang berani.
Beberapa penggemar membela Jennie dengan mengatakan, "Dia mungkin hanya mengenakan apa yang dia inginkan. Itu pilihan Jennie."
Namun, tidak sedikit pula yang mempertanyakan, "Pakaian itu terlihat seperti pakaian dalam… Itu agak berlebihan. Kenapa dia memakai itu?"
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas
-
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
-
5 Rekomendasi Sepeda Ban Besar yang Nyaman dan Mudah Dikendarai Lansia
-
Apa Manfaat Whip Pink yang Beredar di Pasaran? Pahami Kegunaannya
-
Profil Ressa Rizky Rossano, Menanti Panjang Diakui Sebagai Anak Denada
-
6 Sabun Cuci Muka Wardah: Cocok untuk Pekerja Milenial, Cerahkan untuk Kulit Kusam
-
Zodiak Cinta 2026: Cara Seru Gen Z Ngobrolin Hubungan Tanpa Drama
-
Kenapa Whip Pink Disebut Gas Tertawa N2O? Kenali Bahaya Jika Disalahgunakan
-
Mudik Gratis Pulang Basamo 2026 Kapan Dibuka? Simak Jadwal, Cara Daftar dan Linknya