Suara.com - Bulan Ramadhan menjadi ladang rezeki bagi para pegiat usaha. Meski begitu, tentu saja kelancaran usaha di bulan Ramadhan perlu dibarengi dengan doa. Bagaimana bacaan doa agar usaha lancar di Bulan Ramadhan?
Momen bulan puasa biasanya juga memunculkan pedagang dadakan atau UMKM kecil yang berjualan kue lebaran, takjil dan semacamnya. Selain berinovasi, tentu kekuatan doa agar usaha lancar itu diperlukan.
Disamping itu walaupun bulan Ramadhan, tak menutup kemungkinan kita juga bisa mendapatkan rezeki yang sumbernya haram. Makanya, baca doa agar usaha lancar di Bulan Ramadhan dan dijauhkan dari hal-hal yang dilarang.
Doa Agar Usaha Lancar di Bulan Ramadhan
Melansir Kitab Doa Mustajab oleh Ustadz H. Amrin Ali Kasyaf, berikut adalah doa agar usaha lancar dan banyak pelanggan.
اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْتَلُكَ أَنْ تَرْزُقَنِي رِزْقًا حَلالاً وَاسِعًا طَيِّبًا مِنْ غَيْرِ تَعْبِ ولا مشقة ولا ضير ولا نصب إِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ .
Arab-latin: Allaahumma innii as-aluka an tarzuqanii rizqan halaalan waasian thayyiban min ghairi ta'bin wa laa masyaqqotin wa laa dhairin wa laa nashabin innaka 'alaa kulli syai-in qadiir.
Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku mohon pada-Mu agar melimpahkan rezeki kepadaku berupa rezeki yang halal, luas, dan tanpa susah payah, tanpa memberatkan, tanpa membahayakan dan tanpa rasa lelah dalam memperolehnya. Sesungguhnya Engkau berkuasa atas segala sesuatu."
Doa Agar Rezeki yang Datang Halal dan Dijauhkan dari yang Haram
اللَّهُمَّ اكْفِنِى بِحَلاَلِكَ عَنْ حَرَامِكَ وَأَغْنِنِى بِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ
Arab latin: Allahumak-finii bi halaalika ‘an haroomika, wa agh-niniy bi fadhlika ‘amman siwaak.
Baca Juga: 5 Keutamaan Nuzulul Quran, Malam penuh Berkah Hingga Malaikat Turun ke Bumi
Artinya: Ya Allah cukupkanlah aku dengan yang halal dan jauhkanlah dari yang haram, cukupkanlah aku dengan karunia-Mu dari bergantung pada selain-Mu,” (HR. Tirmidzi no. 3563).
Doa Agar Dimudahkan Segala Urusan
اللَّهُمَّ لاَ سَهْلَ إِلاَّ مَا جَعَلْتَهُ سَهْلاً وَأَنْتَ تَجْعَلُ الحَزْنَ إِذَا شِئْتَ سَهْلاً
Arab latin: Allahumma laa sahla illa maa ja’altahu sahlaa, wa anta taj’alul hazna idza syi’ta sahlaa.
Artinya: “Ya Allah, tiada kemudahan kecuali yang Kau buat mudah. Dan engkau menjadikan kesedihan (kesulitan), jika Engkau kehendaki pasti akan menjadi mudah.”
Doa agar Dikarunia Rezeki yang Melimpah dari Usaha Anda
اللَّهُمَّ إِنِّي أَدْعُوْكَ لِهَمِّي لَا يُفَرِّجُهُ غَيْرُكَ وَلِرَحْمَةٍ لَا تَنَالُ إِلَّا بِكَ وَلِكَرْبِ لَا يَكْشِفُهُ إِلَّا أَنْتَ وَلِرَغْبَةٍ لَا تَبْلَغُ إِلَّا بِكَ وَلِحَاجَةٍ لَا يَقْضِيْهَا إِلَّا أَنْتَ.
Arab-latin: Allaahumma inni ad'uuka lihammii laa yufarrijuhu ghairuka wa lirahmatil laa tunaalu illaa bika wa likarbil laa yaksyifu illa anta wa liraghbatil laa tublaghu illaa bika wa lihaajatin laa yad hiihaa illaa anta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah
-
5 Warna Lipstik yang Harus Dihindari Kulit Sawo Matang, Bikin Wajah Makin Kusam!
-
7 Warna Lipstik yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Penampilan Makin Stand Out!