Suara.com - Dunia hiburan Tanah Air tengah berduka. Komedian Mat Solar dikabarkan meninggal dunia pada Senin (17/3/2025) malam.
Kabar duka ini sebagaimana disampaikan lawan main Mat Solar di program sitkom "Bajaj Bajuri", Rieke Diah Pitaloka. Melalui akun X-nya, pemeran Oneng itu mengabarkan bahwa almarhum mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta.
"Berita duka cita. Telah berpulang Bapak Nasrullah alias Mat Solar alias Bajuri," tulis Rieke, dilihat pada Selasa (18/3/2025).
Namun dalam cuitan kabar duka oleh Rieke itu terselip satu pesan yang cukup membuat publik terenyuh. Pasalnya Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan itu menyampaikan permohonan maaf kepada mendiang.
"Abang, maafin Oneng belum bisa perjuangin hak Abang," tutur Rieke di penghujung cuitannya.
Hal ini tentu mengingatkan publik akan perjuangan Rieke dan keluarga Mat Solar untuk mendapatkan hak ganti rugi atas proyek jalan tol yang belum dibayarkan.
Janji inilah yang diduga gagal dipenuhi oleh Rieke hingga akhir hayat Mat Solar. Lantas seperti apa kronologi kisruh ganti rugi pembebasan jalan tol tersebut?
Kronologi Masalah Ganti Rugi Tanah Mat Solar
1. Ganti Rugi Proyek Tol Cinere-Serpong Macet dari 2019
Baca Juga: Profil dan Jejak Karier Mat Solar, 7 Tahun Melawan Stroke hingga Meninggal Dunia Usia 62 Tahun!
Saat menjenguk Mat Solar yang terserang stroke di rumahnya, Rieke kembali mendesak pemerintah untuk segera menyelesaikan pembayaran urusan tanah milik Mat Solar yang terdampak proyek Tol Cinere-Serpong. Mirisnya, masalah ini sudah membelit Mat Solar sejak tahun 2019.
"Kirain udah beres urusan tanah #BangJuri yang dipake negara buat jalan tol Cinere-Serpong," kritik Rieke lewat akun X-nya.
"Masalahnya ntu jalan tol udah operasi, kenape tanah Bang Juri belom lunas dari 2019. Gimana besty kita bantu tagihin yuk.." imbuhnya.
2. Nilai Miliaran buat Biaya Berobat
Tidak main-main, nilai yang bisa diterima Mat Solar atas tanah tersebut adalah Rp3,3 miliar. Menurut Idham Aulia anak Mat Solar, uang tersebut dapat dipakai untuk membantu pembiayaan pengobatan Mat Solar.
Menurut Idham, masalah ganti rugi tanah tersebut sebenarnya sudah di tahap konsinyasi. "Udah konsinyasi. Makanya kuncinya di BPN. Lumayan buat Ayah berobat, bantu-bantu," kata Idham.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan