Suara.com - Perhatian publik kini terfokus pada salah satu anggota DPR RI, Annisa Maharani Alzahra Mahesa alias Annisa Mahesa. Nama Annisa Mahesa mendadak menjadi buah bibir utama di media sosial X bertepatan dengan disahkannya Revisi Undang-Undang atau RUU TNI.
Viralnya Annisa Mahesa tak lain karena kemunculan sebuah akun alter alias akun anonim yang disangkut pautkan dengan anggota DPR termuda itu.
Terlepas dari kontroversi akun tersebut, Annisa Mahesa bukanlah sosok yang kaleng-kaleng. Ia telah membangun kariernya hingga bisa menjadi salah satu anggota parlemen termuda.
Profil Annisa Mahesa: Lanjutkan Karier sang Ayah
Ketertarikan Annisa Mahesa di dunia politik ternyata berkat sang ayah. Annisa tak lain adalah putri dari Desmond Junaidi Mahesa, salah satu tokoh kondang di Partai Gerindra yang pernah menjabat sebagai anggota Komisi III DPR RI yang dipilih dari daerah pemilihan atau dapil Kalimantan Timur.
Putri mendiang Desmond Mahesa dan Nurnaningsih ini lahir pada 17 Juli 2001. Kendati masih berusia 23 tahun, Annisa Mahesa telah mencapai puncak kariernya sebagai politisi dengan terpilih menjadi anggota DPR RI termuda melalui Pemilu 2024 lalu.
Kala dilantik, Annisa Mahesa genap berusia 23 tahun 2 bulan 15 hari. Soal pendidikan, perempuan bernama lengkap Annisa Maharani Alzahra Mahesa ini juga cukup beruntung mendapatkan pendidikan terbaik dari kedua orang tuanya.
Annisa bahkan merupakan seorang peraih double degree alias sarjana ganda. Perempuan yang akrab dipanggil Icha ini mendapat dua gelar sarjana dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia dan Faculty of Business and Economics University of Melbourne.
Sebagaimana yang diperoleh dari akun pribadi Instagram Annisa Mahesa, ia kini mengantongi gelar S. E dan B. Com.
Baca Juga: Ridwan Kamil Mendadak Mundur dari Komisaris GRIA Usai Rumahnya Digeledah KPK
Gaet Suara dari Generasi Muda
Usia Icha yang sangat muda bagi seorang seorang calon legislator membuat dirinya gencar menggandeng suara dari generasi muda di Pemilu 2024 lalu.
Ia maju di daerah pemilihan Banten II (Kota Serang, Kabupaten Serang, dan Kota Cilegon) hingga sukses sebagai peraih suara unggul dengan nominal 122.470 suara.
Selama berkampanye, Icha kerap menyuarakan soal pendidikan bagi generasi muda. Ia berjanji akan menyalurkan aspirasi masyarakat generasi muda dalam pembuatan kebijakan di DPR RI.
"Saya ingin memastikan bahwa suara anak muda, yang sering kali diabaikan, dapat diakomodasi dalam kebijakan-kebijakan yang dibuat DPR," papar Icha dalam unggahannya di Instagram, dikutip Sabtu (22/3/2025).
Harta Kekayaan Annisa Mahesa Versi LHKPN
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
4 Pilihan Cushion di Bawah Rp50 Ribu, Hasil Kulit Mulus dan Cantik Seharian
-
Dari Buttonscarves hingga Rizman Ruzaini: Koleksi Enam Desainer yang Mencuri Perhatian di Borobudur
-
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
-
Cara Daftar Antrean KJP Pangan Bersubsidi DKI Jakarta 2026, Cek di Sini!
-
5 Tren Warna Baju Lebaran 2026, Bikin Penampilan Makin Fresh dan Elegan
-
4 Rekomendasi Liquid Foundation Lokal dengan Hasil Natural dan Perlindungan UV
-
5 Sepatu Running Lokal Sekelas Asics Gel Kayano: Kualitas Top, Harga Rp400 Ribuan
-
5 Cushion Minim Oksidasi untuk Usia 40-an, Bisa Menyamarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Murah di Indomaret, Bikin Wajah Cerah Terlindungi
-
Reset Tubuh dan Pikiran , Menata Ulang Gaya Hidup Sehat di Awal Tahun