Suara.com - Sosok Ashton Hall, influencer fitness Amerika Serikat, sedang menjadi sensasi di X. Hal ini dipicu oleh morning routine atau rutinitas pagi Ashton Hall yang cukup nyeleneh dan membuat melongo. Salah satunya adalah mencelupkan wajah ke semangkuk air es setiap pagi.
Menariknya, air yang dipakai Hall bukan air sembarangan, melainkan produk spring water Saratoga yang memiliki kualitas tinggi. Harganya mencapai Rp622 ribu per pak yang berisi 12 botol. Setiap botol Saratoga menjanjikan sensasi yang ringan dan lembut.
Pelatih kebugaran ini mencampurkan air Saratoga dengan es batu dan irisan lemon untuk merendam mukanya setiap pagi. Menurutnya, rutinitas pagi merendam muka dengan air es setiap pagi sudah mengubah hidupnya.
Hall mengatakan, dia setiap hari bangun pukul 03.50 dan melakukan rutinitas mencelupkan wajah dua kali ke semangkuk air es Saratoga. Pertama dilakukan pada pukul 05.49 sebelum pergi ke pusat kebugaran, dan kedua dilakukan pada pukul 09.06 sebelum bekerja.
Lalu, apakah mencelupkan wajah ke semangkuk air es ala Ashton Hall baik untuk kesehatan?
Manfaat mencelupkan wajah ke semangkuk air es
Rutinitas pagi yang nyeleneh dari influencer Ashton Hall sebenarnya bisa didukung oleh ilmu saraf. Hal ini terlihat dari sistem saraf yang dimiliki manusia selaku kelompok mamalia.
Mamalia memiliki dua sistem internal yang membentuk sistem saraf otomatis. Sistem saraf simpatik diaktifkan oleh stres dan menghasilkan respons fight or flight (lawan atau lari). Sedangkan sistem saraf parasimpatik menjalankan fungsi sebaliknya, yaitu membantu tubuh untuk beristirahat dan mencerna.
Jika kamu merasa stres atau cemas, sistem saraf simpatik secara otomatis akan membuat denyut jantung kamu berdetak lebih cepat, serta membuat tubuhmu terasa mual. Tentu kondisi itu bisa mengacaukan aktivitas yang sudah kamu susun pada hari tersebut.
Baca Juga: Persiapan Lebaran Core Viral di TikTok: 6 Tingkah Orang Tua Totalitas Beberes Rumah Bikin Ngakak!
Dalam situasi itu, kamu harus mengaktifkan sistem saraf parasimpatik. Dan cara cepat untuk mengaktifkan sistem saraf parasimpatik adalah dengan mengaktifkan refleks menyelam mamalia. Ini adalah sesuatu yang dimiliki mamalia air seperti anjing laut dan lumba-lumba, sampai batas tertentu, sama dengan manusia.
Mencelupkan wajah ke dalam semangkuk air es bisa mengaktifkan saraf parasimpatik. Ketika wajah dan lubang hidung kamu terendam dalam air dingin, sistem saraf parasimpatik bekerja untuk menurunkan denyut jantung dan tekanan darah, serta mengurangi aliran darah ke ekstremitas.
Cara itu bermanfaat untuk membuat kamu tetap tenang dan nyaman saat berendam di air dingin. Maka, bisa dikatakan mourning routine ala Ashton Hall dapat dimanfaatkan untuk menenangkan sistem saraf simpatik dalam tubuh kamu.
Sebagai referensi, terapi perilaku dialektis (DBT) menggunakan berbagai teknik menggunakan akronim TIPP untuk membantu orang mengelola emosi yang mengganggu pada saat itu. DBT juga membantu seseorang untuk membangun ketahanan.
T dalam TIPP berarti suhu, di mana tujuannya untuk mendorong orang yang memiliki emosi negatif kuat agar membenamkan wajah mereka dalam air dingin selama 20 detik. Langkah ini bermanfaat untuk mengaktifkan respons menyelam mamalia dan sistem saraf parasimpatis, seperti memperlambat detak jantung dan menghasilkan efek relaksasi.
Selain membenamkan wajah pada air dingin, cara lain yang bisa kamu praktekkan adalah membasahi pergelangan tangan di bawah air dingin. Atau bisa juga menempelkan kompres dingin ke dada.
Tag
Berita Terkait
-
Persiapan Lebaran Core Viral di TikTok: 6 Tingkah Orang Tua Totalitas Beberes Rumah Bikin Ngakak!
-
Dituding Settingan, Beredar Rekaman Video Warga Rebutan Rendang 200 Kg Willie Salim di Palembang
-
Ekpresi Shanaz Kaget Irwansyah Sahur Bareng Satu Meja dengan Raffi Ahmad Disorot
-
Apa Itu Witch Hunting, Influencer Pendukung 02 Jadi Sasaran Kemarahan
-
Media Belanda: Kevin De Bruyne Main di Liga Indonesia?
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
-
3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya
-
6 Model Frame Kacamata yang Stylish dan Keren di 2025, Mana Pilihanmu?
-
Kapan Jumat Kliwon Bulan November 2025? Catat Ini Tanggalnya