Suara.com - Bisnis Bebek Carok kini tengah diisukan mengalami konflik internal antara Tretan Muslim dengan King Abdi, jebolan Masterchef yang diduga ikut serta dalam bisnis tersebut.
Cekcok ini sontak membuat publik tertarik ke Bebek Carok sebagai bisnis besutan Tretan Muslim. Publik bahkan mulai penasaran dengan harga menu Bebek Carok yang kini tengah dilanda prahara.
Konflik tersebut berawal dari klaim Abdi yang mengaku telah didepak dari sebuah bisnis bebek artis. Orang-orang yang menyaksikan konflik tersebut sontak menduga bahwa bisnis yang dimaksud Abdi adalah Bebek Carok.
Tretan Muslim selaku owner dan perintis Bebek Carok akhirnya angkat bicara soal dugaan tersebut. Komika sekaligus pebisnis asal Bangkalan, Madura ini pertama-tama membahas dugaan yang berkembang di publik terkait bisnis yang disinggung Abdi.
"Kalau itu yang dibahas adalah brand saya, Bebek Carok, maka biar tidak menjadi kesalahpahaman yang panjang saya harus menanggapi dari video itu," kata Tretan Muslim dalam video unggahannya, Kamis (17/4/2025).
Tretan menepis klaim bahwa King Abdi didepak dari bisnis Bebek Carok saat namanya sudah besar dan punya cabang di berbagai daerah seantero Indonesia.
"King Abdi ini bercerita kalau dia ini ada di bisnis Bebek Carok dan saat cabangnya 11 tiba-tiba didepak. Saya pastikan 100 persen itu hoaks, itu tidak benar,” aku Tretan Muslim.
Sahabat Coki Pardede ini juga menjelaskan bahwa status Abdi adalah sebagai pengembang konsep bisnis Bebek Carok.
Tretan menegaskan Abdi mendapatkan keuntungan sebanyak 5 persen yang diperoleh dari rekan bisnis Tretan Muslim.
Baca Juga: Istri Tretan Muslim Lulusan Mana? Resep Bebek Caroknya Kalahkan King Abdi Jebolan MasterChef
"Soal depak mendepak, tidak pernah kami setelah 11 cabang dikeluarin, terus yang fee yang 5 persen di-setop, tidak ada," lanjut Tretan.
Kembali menyinggung pembahasan sebelumnya, seperti apa harga menu Bebek Carok?
Harga Menu Bebek Carok: Wadah Tretan Muslim Melestarikan Budaya Madura
Sebagai seorang berdarah Madura, Tretan Muslim merintis Bebek Carok sebagai wadah bagi dirinya memperkenalkan budaya Madura.
Nama bisnis Bebek Carok diambil dari kata "carok" yang merupakan salah satu fenomena duel di masyarakat Madura untuk mempertahankan martabat mereka.
Berkaca dari nuansa Madura yang diangkat, menu Bebek Carok membawakan sensasi kuliner dari kampung halaman tretan Muslim.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
Terkini
-
6 Shio yang Diprediksi Paling Hoki pada 2 Januari 2026, Rezeki Lancar di Awal Tahun
-
Mulai Rp40 Ribuan, Ini 7 Bedak Ringan dengan SPF Tinggi yang Nyaman Dipakai Harian
-
5 Sepatu Lokal yang Nyaman untuk Flat Foot, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung