Suara.com - Nama Cinta Brian tengah menuai perhatian setelah kedapatan kondangan bersama Gisella Anastasia di acara pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier di Bali pada 7-8 Mei 2025. Cinta diduga berpacaran dengan mantan istri Gading Marten tersebut.
Apalagi, keduanya tak sungkan mengumbar kemesraan di hadapan kamera. Sosok Cinta Brian seketika disebut-sebut sebagai kekasih baru Gisella Anastasia.
Namun tak sedikit juga yang menyoroti perbedaan umur mereka. Cinta Brian kini berusia 26 tahun sedangkan Gisel berumur 34 tahun. Artinya, keduanya memiliki selisih usia 8 tahun.
Cinta Brian dikenal sebagai pemeran Tanah Air. Namanya mulai dikenal publik setelah membintangi sinetron di salah satu televisi swasta.
Seiring dengan hal itu, menarik pula disimak sumber kekayaan laki-laki kelahiran 1998 tersebut. Intip ulasannya berikut ini.
Usut punya usut, cuan Cinta Brian berasal dari beberapa sumber mulai dari aktor, model, endorse hingga endorse.
1. Aktor
Pria berdarah Indonesia-Inggris mendapatkan penghasilan dari dunia seni peran. Ia telah membintangi sejumlah serial televisi, web series hingga layar lebar.
Pada 2017, Cinta Brian memulai kariernya dalam bidang akting dengan perannya sebagai Kevin dalam FTV Ojek in Love. Semenjak saat itu, ia dipercaya memerankan karakter di project lain. Puncaknya, ia didapuk menjadi pemeran utaman dalam sinetron Buku Harian Seorang Istri yang tayang 2021 silam.
Baca Juga: Gisel Dikritik saat Kondangan ke Luna Maya, Kenapa Tamu Tak Boleh Pakai Gaun Putih di Pernikahan?
2. Model
Dengan paras blasteran dan perawakannya yang proporsional, Cinta Brian juga mengasah kemampuannya sebagai model. Hal itu terlihat dari foto-foto yang dibagikan di media sosial, di mana Cinta memperlihatkan pose menawannya di depan kamera.
Cinta Brian berasal dari keluarga yang memiliki visual menawan. Bahkan dua adiknya juga terjun ke dunia entertainment.
3. Endorse
Cinta Brian telah memilih untuk berkarier di dunia hiburan. Sulung dari enam bersaudara ini juga beberapa kali diajak kerja sama oleh brand.
Sosoknya memilik daya pikat tersendiri untuk ikut mempromosikan sebuah produk. Dari sinilah, pemain film Matt & Mou mendapat tambahan penghasilan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan
-
5 Sepatu Running Lokal Kembaran Reebok Ori, Brand Dalam Negeri Kualitas Dunia
-
5 Shio Paling Beruntung di Januari 2026: Siap-siap Sambut Rezeki dan Karier Melejit!
-
Ramalan Lengkap Shio Kuda di 2026: Karakter, Angka Keberuntungan, Pasangan, dan Karier
-
Apakah Tanggal 2 Januari 2026 Libur Cuti? Ini Penjelasannya
-
5 Moisturizer yang Tidak Bikin Jerawatan, Alternatif untuk Kulit Berminyak dan Sensitif
-
5 Rekomendasi CushionTransferproof agar Makeup Tidak Luntur Saat Aktif
-
5 Parfum Pria Aroma Maskulin dengan Harga Terjangkau, Mulai Rp60 Ribuan Saja