7. Mitsubishi Lancer SL (Rp34 Jutaan)
Jika Anda penyuka sedan klasik bergaya sporty, Mitsubishi Lancer SL bisa jadi pilihan. Mesin 1.400 cc-nya punya tenaga 79 hp dan konsumsi bahan bakarnya tetap tergolong ramah kantong. Mobil ini juga sudah dilengkapi AC dan radio tape, meski tanpa power steering.
Tips Merawat Mobil Bekas
Berikut adalah tips merawat mobil bekas harga Rp30 jutaan agar tetap awet, irit, dan nyaman digunakan:
1. Servis Total Setelah Pembelian
Mobil tua yang berusia di atas 10 tahun sebaiknya langsung diservis menyeluruh begitu dibeli. Langkah awal perawatan bisa dimulai dengan mengganti oli mesin dan transmisi, mengganti filter udara dan oli, serta mengecek kampas rem, aki, radiator, dan kondisi timing belt.
2. Gunakan Suku Cadang Asli atau Berkualitas
Suku cadang untuk mobil tua memang bisa jadi langka, tapi penting untuk lebih mengutamakan kualitas daripada harga. Pastikan memilih spare part original atau aftermarket yang terpercaya agar mobil tetap awet dan nyaman digunakan.
3. Rutin Ganti Oli dan Cek Cairan Mobil
Mobil tua cenderung lebih cepat kotor dan aus. Sebaiknya ganti oli mesin setiap 3.000-5.000 km, serta periksa cairan radiator, minyak rem, dan oli transmisi secara berkala, karena kekurangan cairan bisa menyebabkan kerusakan fatal.
4. Rawat Sistem Kelistrikan
Periksa kondisi aki, kabel-kabel, dan sistem lampu secara rutin. Mobil lama rentan mengalami masalah kelistrikan, terutama jika kabel-kabelnya sudah usang atau tidak lagi layak pakai. Bersihkan terminal aki dan pastikan tidak ada kabel yang terkelupas atau berkarat.
5. Cek Kaki-kaki
Periksa secara berkala bagian suspensi dan sistem kemudi mobil tua untuk menjaga kenyamanan dan keselamatan berkendara. Bunyi gluduk atau mobil terasa oleng bisa jadi tanda kaki-kaki bermasalah.
6. Perhatikan Sistem Pendingin
Radiator dan kipas pendingin wajib dalam kondisi prima. Mobil tua mudah overheat jika sistem pendinginnya bermasalah. Pastikan air radiator cukup, dan gunakan coolant, bukan air keran biasa.
Itulah 7 rekomendasi mobil bekas irit Rp30 juta. Semoga informasi di atas bermanfaat.
Baca Juga: 3 Mobil MPV Paling Irit dan Bandel di Segala Medan, Cocok untuk Keluarga Besar
Kontributor : Dini Sukmaningtyas
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
5 Rekomendasi Running Shoes Lokal Terbaik untuk Semua Kebutuhan Lari
-
Generasi Muda Mendominasi Bisnis Kuliner, Tapi 80 Persen Gagal: Ini Rahasia Bertahan Menurut Ahli
-
Terpopuler: Suami Boiyen Kena Kasus Apa hingga Cushion Wardah untuk Tutup Kerutan
-
Tren Perjalanan Kelompok Kian Diminati, IOITE 2026 Tawarkan Solusi Pengalaman Terkurasi
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik 2026 untuk Kulit Kering dan Kusam Usia 40 Tahun ke Atas
-
5 Serum Anti-Aging Korea Terbaik untuk Usia 45 Tahun, Hempaskan Kerutan
-
5 Sunscreen untuk Cegah Flek Hitam Usia 35 Tahun, Wajah Tetap Awet Muda
-
5 Serum Lokal Kandungan DNA Salmon untuk Atasi Kulit Kendur dan Flek Hitam
-
Siap Panen Cuan? Ini 3 Zodiak dengan Keuangan Paling Bersinar di Februari 2026
-
5 Sepatu Jalan Senyaman On Cloud 5, Ringan Harga Mulai Rp100 Ribuan