Lifestyle / Komunitas
Selasa, 21 Oktober 2025 | 07:24 WIB
ilustrasi sunscreen (Pixabay)
Baca 10 detik
  • Sunscreen atau tabir surya menjadi item penting dalam merawat kulit sehari-hari.
  • Dalam sebuah penelitian dijelaskan bahwa sunscreen dapat membantu mencegah photoaging.
  • Intip 5 rekomendasi sunscreen untuk anti aging terbaik. 

Suara.com - Sunscreen menjadi item penting dalam merawat kulit sehari-hari. Namun, banyak yang bertanya, apakah sunscreen bisa menghilangkan kerutan?

Melansir dari jurnal American College of Physicians, mereka mempublikasikan uji klinis pertama pada manusia yang meneliti efektivitas sunscreen.

Penelitian ini secara tegas menunjukkan bahwa sunscreen dapat membantu mencegah photoaging, yaitu penuaan dini yang disebabkan oleh paparan sinar matahari.

Dalam penelitian tersebut, para peneliti membandingkan penuaan kulit pada 900 pria dan wanita di Australia selama periode empat tahun.

Hasilnya menunjukkan bahwa penggunaan sunscreen setiap hari secara signifikan memperlambat proses penuaan kulit, bahkan pada pria dan wanita paruh baya.

Peserta yang rutin menggunakan sunscreen cenderung memiliki lebih sedikit kerutan dan bintik gelap setelah 4,5 tahun, dibandingkan dengan mereka yang tidak memakai sunscreen secara teratur.

Rekomendasi akhir dari penelitian ini adalah penggunaan sunscreen spektrum luas, yang melindungi dari sinar UVA dan UVB, dengan SPF 15 atau lebih setiap hari.

Kandungan SPF tersebut dinilai dapat membantu mengurangi penuaan kulit akibat kerusakan dari sinar matahari.

Perlu diketahui, sinar ultraviolet (UV) dari matahari menyebabkan lebih dari 90 persen tanda penuaan yang terlihat, seperti kerutan, kulit kasar, kendur, dan perubahan warna kulit.

Baca Juga: 5 Sunscreen Wardah SPF 50 untuk Hempas Noda Hitam, Kulit Kusam, dan Eritema

Rekomendasi Sunscreen Mulai SPF 15

Ilustrasi sunscreen (Google AI Studio)

 

1. Parasol Sunscreen Lototion SPF 15

Harga: Rp63.000

Kamu bisa menemukan berbagai pilihan sunscreen dengan SPF 15 di berbagai platform e-commerce, salah satunya dari brand Parasol.

Sunscreen ini mengandung Aloe Vera yang berfungsi menjaga kelembapan kulit sekaligus memperlambat proses penuaan dini pada wajah.

Tak hanya itu, produk ini juga diperkaya dengan Vitamin E, antioksidan alami yang menutrisi kulit dan memberikan manfaat tambahan untuk kesehatan kulitmu.

2. Y.O.U Sunbrella Pro Gentlecare Physical Sunscreen SPF 30+ PA+++

Harga: Rp73.000

Produk Y.O.U Sunbrella Pro Gentlecare Physical Sunscreen dirancang khusus untuk pemilik kulit sensitif.

Sunscreen ini mengandung Zinc Oxide sebagai bahan utama yang efektif menangkal paparan sinar UVA dan UVB, penyebab utama kemunculan flek hitam.

Selain itu, terdapat Titanium Dioxide yang berfungsi melindungi kulit dari tanda-tanda penuaan dini akibat paparan sinar UVA dan sinar biru.

Kedua kandungan ini bekerja langsung di permukaan kulit dengan cara memantulkan sinar matahari, sehingga risiko iritasi dapat diminimalkan.

3. Wardah UV Shield Bright-C Hydrating Sunscreen Serum SPF 35 PA+++

Harga: Rp39.500

Sunscreen ini diformulasikan dengan kombinasi bahan aktif seperti Luminescence, Vitamin C, Hyaluronic Acid, Allantoin, dan Niacinamide yang kaya manfaat untuk kesehatan kulit wajah.

Produk ini dapat membantu mengatasi berbagai permasalahan kulit seperti kusam, kemerahan, kulit kering, serta flek hitam. Formulanya juga berperan mencerahkan dan menyegarkan wajah.

4. Emina Sun Battle Bright Glow SPF 35 PA+++

Harga: Rp28.999

Emina Sun Battle Bright Glow mengandung Vitamin C sebagai bahan utama yang berfungsi membantu memudarkan dan mencegah munculnya flek hitam.

Dengan perlindungan SPF 35 PA+++, sunscreen ini efektif melindungi kulit dari sinar UV, mencegah flek baru, serta menyamarkan noda yang telah ada.

Selain itu, produk ini juga membuat kulit tampak lebih cerah dan glowing, serta membantu meredakan kemerahan pada wajah.

5. Wardah UV Shield Active Protection Serum SPF 50 PA++++

Harga: Rp115.700

Sebagai penutup daftar, ada Wardah UV Shield Active Protection Serum yang hadir dengan perlindungan tinggi dan formula canggih.

Mengandung Bisabolol, Raykami, dan SkinBoost DNA, produk ini menawarkan keunggulan seperti water resistant, sweat proof, serta mampu mengatasi permasalahan kulit.

Dengan SPF 50 PA++++, sunscreen ini tidak hanya mencegah sunburn, tetapi juga efektif membantu melawan flek hitam membandel di wajah.

Formulasi SkinBoost DNA-nya memberikan perlindungan menyeluruh hingga ke tingkat sel DNA, menjadikan kulit lebih terlindungi dari efek buruk sinar UV secara mendalam.

Load More