Lifestyle / Komunitas
Rabu, 12 November 2025 | 15:11 WIB
Ilustrasi wanita memakai parfum (Pexels)
Baca 10 detik
  • Aroma parfum memudar hanya dalam hitungan jam sering menjadi masalah yang dihadapi banyak orang.
  • Salah satu penyebab mengapa aroma parfum cepat pudar adalah karena cara aplikasinya belum tepat.
  • Berikut 15 tips agar parfum tahan lama, baik saat digunakan di kulit maupun saat disimpan di botolnya.

6. Jangan menggosok pergelangan tangan setelah menyemprot parfum

Kebiasaan ini justru membuat molekul parfum rusak dan aroma top notes-nya cepat hilang. Biarkan parfum mengering secara alami di kulit.

7. Semprotkan parfum ke sisir, bukan langsung ke rambut

Kalau ingin rambut juga wangi, semprotkan parfum ke sisir, lalu gunakan pada rambut yang kering. Hindari menyemprot langsung ke rambut karena alkohol dalam parfum dapat membuat rambut kering dan rapuh.

8. Gunakan produk dengan aroma senada

Agar aroma parfum lebih awet, gunakan body lotion, sabun mandi, atau body mist dengan wangi yang sama atau senada dengan parfummu. Banyak brand seperti Calvin Klein, Clean, atau Versace menyediakan rangkaian produk lengkap dengan aroma yang serupa.

9. Simpan kapas atau cotton bud yang sudah disemprot parfum untuk touch-up

Untuk wangi tahan seharian, semprot parfum pada kapas atau cotton bud, simpan dalam plastik kecil kedap udara, dan bawa di tas. Kamu bisa menggunakannya untuk touch-up kapan saja.

10. Campur sisa parfum ke dalam lotion tanpa aroma

Baca Juga: 7 Parfum Miniso yang Tahan Lama untuk Harian, Mirip Wangi Parfum Mahal

Jangan buang parfum yang sudah hampir habis. Tuangkan sisa parfum ke dalam botol lotion tanpa pewangi. Hasilnya, lotion beraroma parfum favoritmu.

11. Semprotkan parfum ke tisu atau kertas dan letakkan di laci pakaian

Kamu bisa membuat pakaianmu wangi seperti parfum favorit dengan menyemprotkan parfum ke tisu lalu letakkan di dalam laci. Aroma akan meresap lembut ke serat pakaian.

12. Simpan parfum di tempat sejuk dan gelap

Hindari menyimpan parfum di tempat yang panas atau lembap seperti kamar mandi. Simpan di lemari tertutup atau laci agar aroma dan kualitas parfum tetap terjaga.

13. Biarkan parfum di botol aslinya

Load More