Lifestyle / Male
Rabu, 12 November 2025 | 18:25 WIB
Ilustrasi sunscreen pria. (Pexels/Ron Lach)

Suara.com - Siapa bilang pria tak perlu skincare? Skincare pria ternyata menjadi barang wajib, terutama bagi para kaum adam yang beraktivitas padat dan terkena berbagai paparan luar ruangan.

Rangkaian skincare pria juga harus dilakukan melalui urutan yang tepat agar kulit bisa maksimal menyerap kandungan yang ada.

Conntohnya, face wash di urutan nomor satu karena wajah harus bersih dari kotoran dan minyak agar bahan aktif dari produk seperti toner dan serum dapat menyerap ke kulit, bukan hanya menempel di lapisan kotoran.

Sunscreen atau tabir surya selalu menjadi langkah terakhir di pagi hari karena fungsinya adalah melindungi kulit dari faktor luar. Jika sunscreen dipakai di tengah urutan, produk lain yang diaplikasikan setelahnya akan mengurangi efektivitas perlindungannya.

Berikut urutan skincare pria yang tidak ribet dan rekomendasi produk yang paling ampuh untuk mengatasi beragam masalah kulit.

Cleanser: COSRX Low pH Good Morning Gel Cleanser

COSRX Low pH Good Morning Gel Cleanser

Pastikan wajah bersih terlebih dahulu sebelum memakai produk skincare lainnya.

COSRX Low pH Good Morning Gel Cleanser menjadi pilihan pembersih wajah terbaik dan telah teruji ampuh di ribuan pria Indonesia.

Produk ini membersihkan kotoran dan minyak tanpa merusak skin barrier (lapisan pelindung kulit).

Kadar pH-nya rendah, sehingga tidak membuat kulit terasa kering atau "tertarik" setelah dibilas.

Baca Juga: Pesta Diskon 11.11: Saatnya Borong Skincare, Kosmetik, dan Produk Kesehatan Favorit!

Harganya cukup di angka Rp57 ribuan.

Toner: Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Lotion

Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Lotion

Langkah ini sifatnya tidak wajib, namun jika dilakukan akan lebih bagus.

Toner berfungsi untuk mengembalikan pH alami kulit yang mungkin berubah setelah mencuci muka, serta mempersiapkan kulit agar produk berikutnya lebih optimal diserap.

Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Lotion mengandung formulasi Hyaluronic Acid-nya yang "menarik" air ke kulit, membuat kulit lembap dan siap menerima produk selanjutnya.

Harganya juga murah meriah untuk kelebihannya, yakni sekitar Rp47 ribuan.

Moisturizer: COSRX Oil-Free Ultra-Moisturizing Lotion (with Birch Sap)

COSRX Oil-Free Ultra-Moisturizing Lotion (with Birch Sap)

Pelembap menjadi salah satu produk wajib, terlebih jika memiliki jenis kulit cenderung kering.

Load More