Suara.com - Sosok miliuner sekaligus salah satu pendiri perusahaan Tesla, Elon Musk mendapat sorotan publik atas gaya berpakaiannya saat bertemu dengan delegasi dari Indonesia, Luhut Binsar Pandjaitan dalam sebuah pertemuan pembahasan kerja sama.
Luhut dan bebeberapa jajaran pejabat dan pengusaha dalam negeri tampak mengenakan setelan jas lengkap saat bertemu dengan CEO Tesla tersebut.
Kontras dengan Luhut dan kawan-kawan, Elon Musk hanya mengenakan pakaian santai berupa kaos oblong dan celana panjang santai yang sama-sama berwarna hitam lengkap dengan rambut yang belum disisir rapi.
Sontak, gaya berpakaian Elon menjadi sorotan publik terutama para pengguna media sosial.
Gaya berpakaian Elon jadi sorotan warganet
Seorang warganet pengguna akun Twitter @labanux menyoroti perbedaan kontras antara pakaian yang dikenakan oleh Luhut bersama rekan-rekan dengan Elon Musk. Ia juga menyebut Elon Musk berpakaian layaknya orang yang baru saja terbangun dari tidur.
"Delegasi Indonesia datang ke Tesla dgn pakaian rapih, berjas, rambut klimis, nawarin kerjasama buat penyediaan & pemrosesan nikel. Elon Musk nya kaosan aja, tampilan kaya baru bangun tidur," cuit warganet tersebut.
Sosok Elon Musk memang dikenal sebagai seorang pengusaha besar dengan kebiasaan dan perilaku eksentrik. Bahkan, warganet lain juga membeberkan kebiasaan Elon tidur di pabrik maupun kantor perusahaannya.
"Elon emang tidur di pabriknya kan kalo ga salah," cuit seorang warganet membeberkan kebiasaan Elon.
"Emang gitu kekny, soalny dia jual rumah mewahnya dan tinggal di rumah "petakan" dekat tempat kerjanya," cuit warganet lain yang turut mengamini Tweet sebelumnya.
Baca Juga: Ringkasan Perjalanan Hubungan Elon Musk dan Twitter, Punya 84 Juta Pengikut
Pertemuan Elon Musk dengan Luhut
Sebagai informasi, pertemuan Elon Musk dengan Luhut tersebut bertujuan untuk membahas kerja sama mengenai penyediaan dan pemrosesan nikel di Indonesia sebagai bahan baku pembuatan sel baterai untuk unit-unit mobil pintar Tesla.
Kabar pertemuan sekaligus foto pertemuan tersebut dibagikan melalui akun Instagram resmi Pandu Sjahrir, investor Indonesia yang juga turut hadir dalam pertemuan tersebut.
"Kami satu delegasi dipimpin pak @luhut.pandjaitan berbicara mengenai electric vehicle, renewable energy dan juga mengenai B20. Elon sangat semangat membicarakan Indonesia dan kemajuan industri Nickel dan Electric vehicle Di Indonesia," tulis Pandu dalam unggahan akun Instagram @pandusjahrir.
Pandu juga berharap melalui pertemuan tersebut dapat membuka peluang baru investasi ke Indonesia oleh perusahaan internasional yang bergerak dalam inovasi teknologi.
"Semoga dengan pertemuan ini bisa membawa lebih banyak lagi investasi high technology ke Indonesia dan Indonesia bisa menjadi bagian penting dari supply chain Global Electric Vehicle industry," lanjutnya.
Tag
Berita Terkait
-
Ringkasan Perjalanan Hubungan Elon Musk dan Twitter, Punya 84 Juta Pengikut
-
Jas Rapi Delegasi Indonesia Pimpinan Luhut Binsar vs Elon Musk Hanya Pakai Kaos Oblong, Publik: Harga diri Luntur
-
Jack Dorsey Dukung Keputusan Elon Musk Akuisisi Twitter
-
Salip Bill Gates dan Mark Zuckerberg, Ini Sumber Kekayaan Elon Musk
-
Jeff Bezos Sebut Akusisi Twitter oleh Elon Musk Pengaruhi Bisnis Tesla di China
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Rumah Dijarah, MKD Pertimbangkan Keringanan Hukuman untuk Sahroni, Eko Patrio, dan Uya Kuya
-
Tertangkap! 14 ABG Pelaku Tawuran di Pesanggrahan Jaksel Bawa Sajam hingga Air Cabai
-
Bukan Penipuan! Ternyata Ini Motif Pria Tabrakan Diri ke Mobil di Tanah Abang
-
Resmi! Gubernur Riau Jadi Tersangka, Langsung Ditahan 20 Hari!
-
PSI Minta Satpol PP Tegas Tertibkan Parkir Liar di Trotoar: Sudah Ganggu Pejalan Kaki!
-
Drama di MKD DPR Berakhir: Uya Kuya Lolos dari Sanksi Kode Etik
-
Drama Penangkapan Gubernur Riau: Kabur Saat OTT, Berakhir Diciduk KPK di Kafe
-
Usman Hamid Sebut Soeharto Meninggal Berstatus Terdakwa: Sulit Dianggap Pahlawan
-
Ini Pertimbangan MKD Cuma Beri Hukuman Ahmad Sahroni Penonaktifan Sebagai Anggota DPR 6 Bulan
-
MKD Jelaskan Pertimbangan Adies Kadir Tidak Bersalah: Klarifikasi Tepat, Tapi Harus Lebih Hati-hati