Suara.com - Kasus bak drama bayi tertukar di Bogor kini telah menemukan titik terangnya. Polisi kini merilis hasil dari tes DNA yang dilakukan terhadap dua bayi yang lahir di Rumah Sakit atau RS Sentosa, Bogor pada 2022 silam.
Kedua ibu dari bayi tersebut diketahui kini sudah berdamai dengan hasil tes DNA itu. Lantas, bagaimana hasilnya? Bagaimana nasib kedua bayi tersebut?
Polisi rilis tes DNA: Fix tertukar
Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro kepada wartawan, Jumat (25/8/2023) mengungkap bahwa menunjukkan 99,9 persen tidak identik. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa kedua bayi tersebut sangat besar kemungkinan tertukar.
Hasil tersebut diperoleh dari tes yang dilakukan di Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri, Babakan Madang, Sentul, Senin (21/8/2023).
Momen haru pengumuman tes DNA bayi RS Sentosa
Ada secercah momen haru kala pengumuman tes DNA tersebut yang digelar di Mapolres Bogor, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (25/8/2023) malam. Kala itu, kedua ibu yakni Siti Mauliah (SM) dan D saling berpelukan kala menerima hasil tersebut.
Siti kala ditemui dalam momen pengumuman tersebut mengungkap dirinya telah menyiapkan mental sebelum menerima hasil dari kepolisian.
Kapolres Bogor, AKBP Rio Wahyu Anggoro bahkan mengaku dirinya dibuat terharu dengan momen tersebut.
Baca Juga: Bantah Hapus Tantangan Tes DNA Ulang ke Denny Sumargo, DJ Verny Justru Ancang-Ancang Lapor Polisi
Rio kala itu juga mengungkap bahwa kedua anak tersebut kini menjadi anak angkat Polres Bogor, sehingga pihaknya akan turut bertanggung jawab atas bayi tersebut.
Tanggung jawab dari pihak RS
Rio mengungkap bahwa pihaknya akan mendalami keterlibatan RS Sentosa dalam kasus bayi tertukar tersebut. Diharapkan melalui penyelidikan polisi, pihak RS Sentosa dapat bertanggung jawab secara hukum.
Juru bicara RS Sentosa, Gregg Djako mengatakan pihaknya akan mengambil tindakan terhadap para tenaga medis yang dinilai bertanggung jawab dalam tertukarnya kedua bayi itu.
Gregg memaparkan bahwa kasus bayi tertukar di RSnya berawal dari gelang yang tertukar. Gregg menilai bahwa bidan dan perawat salah memasangkan gelang pasien pada kedua bayi lantaran dobel atas nama yang sama. Hal itu juga sempat dipertanyakan oleh Siti kepada pihak perawat terkait gelang yang tertukar.
Menanggapi soal kelalaian tersebut, Gregg memaparkan bahwa pihak rumah sakit telah menonaktifkan 5 perawat dan bidan mereka. Keputusan tersebut diambil usai mendalami kesaksian oleh penyidik Unit Reskrim Polres Bogor.
Berita Terkait
-
7 Kronologi Perseteruan Denny Sumargo dan Verny Hasan, Kembali Heboh Setelah 10 Tahun Berlalu
-
Bantah Hapus Tantangan Tes DNA Ulang ke Denny Sumargo, DJ Verny Justru Ancang-Ancang Lapor Polisi
-
Dear DJ Verny Hasan Dengarkan Pesan Ibu Denny Sumargo: Jangan Jadi Wanita Murahan!
-
Hapus Postingan Tantangan Tes DNA, DJ Verny Hasan Dipolisikan Denny Sumargo
-
Denise Chariesta Sebut Denny Sumargo Kena Karmanya Kini Gantian Diminta Tes DNA Ulang
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting