Suara.com - Volkswagen (VW) Group merupakan pesaing utama Toyota di pasar global yang saling susul-menyusul angka penjualan untuk jadi pabrikan terlaris dunia. VW Group sendiri baru saja mengumumkan peningkatan profit pada kuartal I 2017 kemarin.
Laba VW Group, seperti diwartakan Carscoops pada Kamis (4/5/2017), di tiga bulan pertama tahun ini mencapai 4,37 miliar euro (Rp63,45 triliun). Jumlah ini naik 40 persen dibanding periode yang sama tahun lalu yang 3,13 miliar euro (Rp45,44 triliun).
Peningkatan keuntungan ini didapat di saat volume penjualan VW Group justru turun. Distribusi VW Group kepada konsumen turun tipis 0,5 persen di Januari-Maret tahun ini, dibandingkan periode sama tahun lalu dari kisaran 2.508.000 unit menjadi 2.495.000 unit.
VW Group menganggap terdongkraknya profit mereka terjadi berkat pemotongan anggaran yang dilakukan pascaskandal emisi gas buang yang terungkap pada 2015 lalu. 
"Usaha kami untuk meningkatkan efisiensi serta produktivitas di berbagai area di korporasi akhirnya juga menunjukkan dampak positifnya," kata Chief Executive Officer VW Group Matthias Muller.
"Hasil yang kami raih ikut memacu kami. Ini memperkuat keyakinan kami untuk terus berada pada strategi yang sudah kami susun yakni 'Together Strategy 2025'," lanjut Muller.
Pendapatan dari penjualan (sales revenue) VW Group juga naik 10,3 persen menjadi 56,2 miliar euro (Rp815,9 triliun). Adapun operating return on sales juga membaik dari 6,1 menjadi 7,8 persen.
Bicara kontribusi tiap merek dalam VW Group, tiga pabrikan yaitu Audi, Lamborghini, dan Ducati secara akumulatif turun profitnya. Bentley masih merugi, namun tidak sebesar tiga bulan pertama 2016 silam.
Sementara itu, merek-merek semisal VW, Porsche, serta Skoda memiliki performa positif dengan meningkatnya profitabilitas.
Baca Juga: Mitsubishi Belum Punya Rencana Tambah Mobil Rakitan Lokal
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Intip Harga Motor Matic Berbagai Merek per November 2025: dari BeAT, Nmax, Aerox hingga Vespa
 - 
            
              5 Fakta Bobibos: BBM Murah RON 98 Buatan Anak Bangsa, Diklaim Ramah Lingkungan
 - 
            
              Terpopuler: Musim Hujan Banyak Panggilan Darurat, Opsi Alternatif Destinator dan Zenix
 - 
            
              6 Motor Bekas Bebek Kopling untuk Pengendara Tradisional, Modal Rp 5 Juta Sudah Dapat Kawasaki
 - 
            
              JAECOO Beri Alasan Pasang Harga Murah untuk J5 EV
 - 
            
              7 Mobil Bekas untuk Keluarga Terbaik: Tangguh, Irit, dan Cocok Buat Travelling
 - 
            
              4 Mobil untuk Keluarga Muda yang Benci Parkiran Sempit, Dapat Sensasi Alphard Harga Merakyat
 - 
            
              6 Mobil Bekas Matic Harga Rp60 Jutaan dengan Mesin Bandel, Saingan Berat Suzuki Swift
 - 
            
              Saat Indonesia Sibuk Etanol, Suzuki Siapkan Motor yang Bahan Bakar Bikin Nampol
 - 
            
              Alternatif Mitsubishi Destinator, 4 Mobil Tangguh dengan Harga Lebih Murah Rp100 Jutaan