Suara.com - Kabar mengenai bayi bernama sama dengan sebuah model kendaraan muncul lagi. Setelah beberapa waktu lalu bayi bernama Pajero Sport bikin heboh, kini ada bayi yang dinamakan Ignis.
Cerita dan gambar-gambar soal bayi Pajero Sport viral di media sosial pertama kali pada akhir Mei lalu. Putra dari pasangan Muhammad Muis dan Novi Yanti ini kemudian jadi bahan pemberitaan media massa lokal dan luar negeri hingga Mitsubishi pun menghampiri mereka pada 1 Juni dan memberikan apresiasi--meski hadiahnya bukan sport utility vehicle (SUV) tersebut.
Entah terinspirasi dari hal tersebut atau tidak, satu pasangan lain, Sigit Adi Saputra serta Yuli Rohayati, menamai putra mereka Ignis. Hal ini diketahui dari akun Instagram diler Suzuki Bekasi, @suzukibekasiid, akhir pekan lalu.
"Selamat atas kelahiran bayi laki-laki yang diberi nama T. Ignis Saputra (putra dari Sigit Adi Saputra dan Yoli Rohayati) pada tanggal 10 Juni 2017. Semoga bayi Ignis menjadi anak yang saleh dan disenangi banyak orang seperti Suzuki Ignis," tulis Suzuki.
Ignis sendiri merupakan city car bernuansa crossover yang diluncurkan di Indonesia pada 17 April. Ignis, di pasar otomotif Tanah Air terdiri dari tiga varian yaitu GL transmisi manual, GX transmisi manual, lalu GX transmisi otomatis.
Banderol bagi volume maker baru Suzuki ini, dari tipe termurah hingga termahal, ialah Rp139,5 juta, Rp159,5 juta, serta Rp169,5 juta on the road Jakarta.
Ignis dipersenjatai mesin K12M 1.2 l, empat silinder segaris, DOHC, VVT berdaya 83ps serta torsi 113 Nm. Mobil ringkas ini diberkahi banyak fitur keamanan yang dijadikan standar yakni Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Tect Body, Heartect Platform, ISOFIX, Immobilizer, Dual SRS Airbag.
Lebih lanjut, kita lihat saja apakah bayi bernama identik dengan model kendaraan ini kemudian akan menjadi tren di Indonesia. Siapa tahu saja, kelak ada bayi yang bernama Civic Hatchback Turbo atau Calya.
Baca Juga: Ignis Bawa Berkah, Suzuki Lampaui Target di IIMS 2017
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
Terkini
-
Wuling Mitra EV Jalani Uji Coba Bersama TransJakarta, Dorong Transportasi Umum Ramah Lingkungan
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik Sedan Terbaik yang Murah dan Mewah
-
Komunitas Motor Bandung Gelar Riding Unik Bernuansa Horor
-
7 Mobil Bekas Suzuki 50 Jutaan Selain Karimun untuk Keluarga Kecil dan Mahasiswa
-
Innova Zenix dan Destinator Mulai Ramai di Jalan: Ini Opsi Alternatif yang Anti Mainstream
-
Yamaha Resmikan Southeast Asia Regional Training Center di Indonesia
-
4 Mobil Keluarga 50 Jutaan Selapang Alphard yang Nyaman dan Tangguh
-
Permintaan Layanan Darurat Meningkat 40% saat Musim Hujan
-
5 Mobil Bekas untuk Keluarga Harga Rp70 Jutaan, Tangguh dan Muat Banyak
-
JAECOO Hadirkan Standar Baru Showroom Premium di Jakarta Selatan