Suara.com - Suzuki Motorcycle India resmi meluncurkan Suzuki Intruder 2019 pekan lalu (5/4/2019). Menanggapi peluncuran produk terbarunya ini, Devashish Handa, Wakil Presiden Suzuki Motorcycle India Private Limited mengatakan, Suzuki sangat senang memulai tahun fiskal baru dengan peluncuran Intruder. Sebab, modelnya yang santai sangat tepat untuk para pencinta Cruiser.
"Model baru yang kami hadirkan ini akan memikat pelanggan yang gemar melakukan perjalanan santai. Namun dengan tunggangan yang modern dan daya tarik premium," demikian tutur Devashish Handa, seperti dikutip dari Rushlane, Senin (8/4/2019).
Untuk urusan tenaga, motor ini ditopang mesin 155 cc SEP. Dan dipadukan dengan fitur keamanan ABS, serta panel instrumen yang sepenuhnya digital.
Desainnya sendiri terlihat masih rendah dan panjang, mempertahankan karakteristik Intruder. Terkait harga, produk terbaru ini diberi label Rs 108.162 atau sekitar Rp 22 juta.
Suzuki Indonesia (2W) lewat Agen Pemegang Merek (APM) yaitu PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sendiri sempat memamerkan Suzuki Intruder di ajang Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2018. Memanfaatkan momen ini, perusahaan berlogo "S" prisma itu ingin mengetahui bagaimana respon konsumen terhadap motor bermesin 150 cc milik mereka.
Hasilnya, Yohan Yahya, Sales and Marketing 2W Department Head PT SIS mengaku bahwa motor berpenampilan kokoh ini mendapatkan respon yang positif selama pameran berlangsung.
"Baik, penerimaan baik selama kita pamerkan di PRJ kemarin," kata Yohan Yahya, di Jakarta, saat itu.
Akan tetapi, meski mendapat respon positif, konsumen di Indonesia sepertinya masih harus bersabar. Pasalnya Suzuki Indonesia belum mau berbicara lebih banyak terkait waktu peluncuran Suzuki Intruder di Indonesia.
Baca Juga: Berdasar LHKPN, Ini Mobil Semata Wayang milik Menkeu Sri Mulyani
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Update Harga Honda Scoopy November 2025: Beda Rp 800 Ribu, Ini Kunci Memilih Varian yang Tepat
-
5 Rekomendasi Motor Bebek Bekas buat Ojol: Harga 7 Jutaan, Pilih yang Irit atau Gesit?
-
Alasan Wuling Darion Bakal Jadi MPV 7-Seater Paling Dicari di 2025
-
7 Mobil Keluarga Irit BBM di Bawah Rp 100 Juta Nyaman untuk PP Luar Kota
-
Menguak Pajak Asli Denza D9 Tanpa Insentif, Lebih Mahal dari Alphard?
-
Hype Suzuki Fronx Mulai Surut di 2025, Masih Layak Beli?
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik Kuat Nanjak, Tangguh dengan Harga Mulai 200 Jutaan
-
5 Motor Bekas Matic 150cc untuk Perjalanan Santai, Harga Mulai Rp10 Jutaan
-
Yamaha Targetkan Pangsa Pasar 60 Persen di Wilayah NTT
-
Sensasi Honda PCX Harga Gak Bikin Pusing, Skutik Rp 11 Jutaan Bikin Merek Jepang Pening