Suara.com - Salah satu kebiasaan masyarakat Indonesia ketika Lebaran tiba adalah melakukan mudik. Tak terkecuali menggunakan tunggangan pribadi. Begitu pula yang terjadi menjelang Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah atau Lebaran 2019 kali ini. Kembali mobil dipilih sebagai salah satu moda transportasi yang sangat diandalkan.
Namun sebelum berangkat mudik, kendaraan kesayangan Anda tentu harus dipastikan dalam keadaan prima, mulai dari mesin hingga komponen pendukung lain. Salah satunya adalah sistem pelumasan. Jangan sampai ketika mudik mengalami gangguan di jalan.
Menurut Deni Adrian, Kepala Bengkel Auto2000 Cibinong, interval mengganti oli mesin harus diperhatikan dengan baik. Jangan sampai melebihi batas waktu yang direkomendasikan oleh pabrikan.
“Oli itu memiliki tingkat viskositas atau kekentalan, sehingga jika sudah melebihi dari batas yang ditentukan akan mengurangi kinerjanya,” ujar Deni Adrian belum lama ini di Jakarta.
Apalagi untuk mobil yang jarang dipakai, kata Deni Adrian harus sering dicek kondisi olinya, karena belum tentu pelumas tadi masih memiliki kualitas yang bagus.
"Coba cek jika olinya sudah kental sekali dan warnanya hitam, maka harus diganti meski belum waktunya diganti, seperti tertera di petunjuk dari buku servis,” ungkap Deni Adrian.
Deni Adrian menjelaskan, setiap pabrikan menyarankan penggantian oli mesin dilakukan setiap 10.000 km sekali agar performa pelumas hingga mesin tetap optimal.
Bisa juga berpatokan pada bulan, yaitu setiap enam bulan sekali atau 10 ribu km, mana yang lebih dahulu tercapai.
"Kalau mau mudik sudah waktunya ganti oli, sebaiknya diganti, dan jika belum jangan sampai lupa untuk mengganti oli setelahnya agar kinerja mobil tetap prima,” ujar Deni Adrian.
Baca Juga: Target 500 Sekolah Vokasi, Dikembangkan Sertifikasi Bidang Otomotif
Berita Terkait
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
6 Rekomendasi Mobil Diesel Body Gagah Rp100 Jutaan, Buat Bapak-Bapak Family Man Tapi Tetap Macho
-
5 Pilihan City Car Bekas di Bawah Rp50 Juta, Irit dan Nyaman Cocok untuk Harian
-
Terpopuler: Napak Tilas Masa Lalu Daihatsu, Sepeda Listrik Roda Satu Lagi Naik Daun
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik 5-seater, Hemat Biaya dan Baterai Tahan Lama
-
Dikenal Tangguh, Ini 4 Rekomendasi Mobil Suzuki Rp 50 Jutaan untuk Keluarga
-
8 Rekomendasi Sedan Tahun 2000-an yang Kekinian Buat Anak Muda
-
5 Rekomendasi Sepeda Listrik Roda Satu, Ada yang Seharga Kawasaki Ninja
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
-
5 Mobil Bekas Harga Rp 80 Jutaan yang Irit dan Stylish, Cocok Buat Kaum Hawa
-
Daihatsu Bicara Peluang Teknologi Rocky Hybrid Diterapkan Pada Model Tiga Baris