Suara.com - "Mobil Vietnam pertama, secara resmi akan diluncurkan, dan bisa langsung dijumpai di jalan-jalan raya Vietnam," demikian papar Nguyen Viet Quanghe, Direktur Vingroup, sebagaimana dikutip kantor berita Antara dari AFP.
VinFast, demikian nama perusahaan otomotif yang siap meluncurkan mobil nasional alias mobnas itu adalah bagian dari Vingroup. Tak sebatas menelurkan produk dari kategori sedan dan Sport Utility Vehicle (SUV) saja, namun skuter dan bus bertenaga listrik.
Nguyen Viet Quanghe, mengumumkan tentang manufaktur otomotif VinFast tadi di lokasi pabrik Haiphong, sembari menambahkan bahwa perusahaan ini telah menerima pesanan untuk 10 ribu mobil serta VinFast Klara, skuter bertenaga listrik atau e-skuter.
Kehadiran mobnas Vietnam itu sendiri disambut hangat oleh Nguyen Xuan Phuc, Perdana Menteri Vietnam. Ia berharap kendaraan produk setempat akan membantu Vietnam menjadi tuan rumah di negeri sendiri, serta berdiri sejajar dengan produsen otomotif yang telah lebih dahulu sukses di negaranya, seperti Toyota dan Ford.
"Vietnam mampu melakukan apapun, seperti dilakukan dunia," tandas Nguyen Xuan Phuc.
Sebagai catatan, nama VinFast sendiri adalah singkatan dari Vietnam, phong cach atau fong cach, an toan, sang tao, serta tien phong. Atau kurang lebihnya, produk Vietnam sebagai pelopor yang stylish, kreatif, sekaligus aman.
Tak tanggung-tanggung, brand ambassador saat VinFast mengikuti pameran di Paris Auto Show 2018 adalah David Beckham, dengan produk sedan mengambil desain dari produk lawas BMW seri 5, juga melakukan redesain Opel Karl menjadi city car bernama Fadil.
Baca Juga: Wartawan Otomotif Hilang Selepas Uji Honda CB1000R
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Daftar Mobil Bekas yang Bisa Jadi Pilihan Mobil Pertama dengan Harga Terjangkau
-
Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
-
5 Rekomendasi Motor Listrik yang Pakai Baterai Detachable, Bisa Dicopot Tak Repot Ngecas
-
Suzuki Satria F150 Pertahankan Status Legenda Underbone dengan Desain Baru
-
5 Mobil Bekas Kecil Terbaik Selain Suzuki S-Presso, Irit Bensin dan Mesin Bandel
-
5 Mobil Tahun Muda Harga 150-200 Juta Irit BBM, Cocok Pergi untuk Lintas Provinsi
-
Rencanakan Anggaran Liburan Akhir Tahun! Intip Tarif Tol Terbaru Jogja-Semarang 2025
-
5 Deretan Situs untuk Cek Tarif Tol, Praktis Langsung dari HP
-
Rekomendasi Mobil Bekas Tahun Muda dengan Budget di Bawah Rp 300 Juta
-
9 Rekomendasi Mobil Bekas Hatchback Ekonomis untuk Penggunaan Harian Mulai Rp30 Jutaan