Suara.com - Ada beberapa mobil yang punya kemiripan bentuk, sebut saja Toyota Alphard, Toyota Vellfire dan Suzuki APV. Dilihat sepintas, ketiga mobil tersebut cukup mirip. Maklum, ketiga mobil itu memang sama-sama berjenis MPV.
Tapi ada kisah lucu yang dialami sopir mendiang Hasyim Muzadi, saat ada warga yang mengira Toyota Alphard sebagai Isuzu Elf.
Kisah ini diketahui dari cuitan akun @NU_bersatu di jejaring Twitter. Pada unggahan tersebut juga disertai gambar mobil Toyota Alphard dan Isuzu ELF.
Diceritakan, pada tahun 2005 silam, mantan ketua Nahdlatul Ulama, Hasyim Muzadi sedang menjadi pengisi kegiatan pengajian di Madura.
"Saat pengajian berlangsung, Hanif (sopir Kiai Hasyim Muzadi ) melihat ada orang mengitari mobil itu," cuit @NU_bersatu.
Melihat ada orang yang mengitari mobil tersebut, Hanif, sang sopir pun langsung keluar dan bertanya kenapa orang itu terus mengitari mobil.
Saat ditanya, warga yang mengitari mobil Toyota Alphard tunggangan Hasyim Muzadi itu pun melontarkan pertanyaan yang lucu pol.
"Lalu Hanif keluar, 'Ada apa, kak?', kata Hanif. Orang Madura itu menjawab, 'Ini ELF tahun berapa ya? Kok, bagus'" tulis akun tersebut.
Padahal Toyota Alphard dan Isuzu ELF punya desain dan ukuran yang berbeda. Tapi mungkin bagi sebagian orang, ada yang melihat kedua mobil tersebut sama.
Baca Juga: Serasa Naik Alphard, Pemudik Ini Ungkap Kemewahan di Balik Mobil 'Pahe'
Cuitan tersebut pun mendapat respons warganet, yang tak kalah lucu.
"ELF itu Alphard yang agak tambun, kalo APV itu Alphard yang masih kanak-kanak," kata @HoQ_Bud14rto.
"Mobil favorit di Jawa Timur dan Madura untuk bepergian ya ELF, kalau yang kecil ya Panther." Ujar @novan_ak22.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Ingin Beli SUV Mewah, Ini Daftar Harga Mobil Subaru Januari 2026!
-
Rp3 Juta Dapat Motor Bekas Apa? Ini 5 Opsi yang Bermesin Bandel dan Mudah Dirawat
-
Terkenal Bandel, 5 Motor Bekas Ini Ternyata Cuma Dijual Rp5 Jutaan
-
Siapkan Tabungan Mulai Sekarang! Ini 5 Rekomendasi Motor buat Mudik Nyaman di Lebaran 2026
-
4 Rekomendasi Motor Bebek Terbaik Harga Murah Under 7 Juta: Serba Bandel, Serba Irit!
-
5 Kekurangan Membeli Motor Bekas dan Tips Agar Tidak Salah Beli
-
7 Tips Memilih Motor Bekas untuk Anak Sekolah Anti Zonk: Biar Nggak Dapat Unit Rewel
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
Motor Matic Terbaik Yamaha Harga di Bawah Rp 20 Juta: Pilih Mio M3, Gear 125, atau Gear Hybrid?
-
Awas Cat Rusak! Jangan Cuci Motor saat Mesin Panas, Ini Solusi Gratis Biar Awet