Suara.com - Fenomena tank slapper atau punya sebutan lain speed wobbles merupakan fenomena yang berbahaya bagi pemotor.
Hal tersebut sangat sering menimbulkan kecelakaan, bahkan merenggut nyawa dari pengunggang motor tersebut.
Dikutip dari Rideapart, fenomena tank slapper tersebut terjadi akibat adanya perpindahan titik tumpu berat pada motor, di mana beban motor meningkat di belakang dan membuat ban depan sedikit terangkat.
Lalu setelah terangkat ban tersebut kembali mencengkeram jalan, namun laju ban depan dan ban belakang tidak searah sehingga kemudi motor menjadi terpelanting ke kanan dan ke kiri, membuat pengendaranya hilang kendali.
Fenomena tersebut kerap ditemui pada motor-motor dengan tenaga dan torsi yang besar. Walaupun tak menutup kemungkinan hal tersebut juga bisa terjadi pada motor bertenaga kecil seperti yang kerap hadir di jalanan tanah air.
Kejadian tersebut tentu membahayakan baik pengendara motor maupun orang lain.
Dikutip dari Motorbikewriter, sulit untuk menghentikan motor yang mengalami hal tersebut, khususnya pada kecepatan tinggi.
Jika anda mengalami hal tersebut, diperlukan refleks tingkat tinggi untuk menanggulanginya, yakni dengan mengurangi tenaga dari motor tersebut, alias dengan menutup tuas gas, atau juga bisa dengan menekan kopling pada motor.
Selain itu, bisa juga dengan memiringkan badan sedikit ke belakang agar traksi ban depan sedikit berkurang, membuatnya lebih mudah untuk dikoreksi arahnya.
Baca Juga: Jemput Tamu Jokowi Pakai Mobil Mewah, Negara Keluar Duit Rp 1 Miliar
Tak cuma itu, pastikan anda selalu mengenakan piranti keselamatan seperti helm, sarung tangan, pelindung siku dan lutut untuk mengurangi bahaya jika terjadi sesuatu yang tak diinginkan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Suzuki Grand Vitara Terima Sentuhan Baru di GJAW 2025
-
5 Motor Touring Bekas di Bawah Rp20 Juta, Masih Nyaman untuk Jarak Jauh
-
MG Bawa Jajaran Kendaraan Elektrifikasi ke GJAW 2025
-
Lepas L8 Versi Setir Kanan Debut Global di Indonesia, Incar Segmen SUV Premium
-
DFSK Gelora E Ditawarkan dengan Harga Lebih Terjangkau di GJAW 2025
-
Berapa Harga Mobil Bekas Toyota Veloz? Versi Hybrid Resmi Diluncurkan di Indonesia
-
5 Motor Matic Bekas Alternatif Nmax yang Tahan Banting untuk Jalanan Pegunungan
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil yang Aman Buat AC dan Aromanya Enak Buat Hidung
-
Wuling New Alvez Tampil Lebih Stylish Berkat Sejumlah Penyegaran
-
5 Rekomendasi Mobil Matic Rp50 Jutaan buat Ibu-Ibu Antar Jemput Anak Sekolah