Suara.com - Kehadiran motor listrik masih dianggap tabu oleh beberapa orang. Hal ini disebabkan karena fasilitas pengisian daya masih cukup minim.
Apalagi ditambah dengan kondisi geografis Indonesia yang sering terjadi banjir di beberapa daerah. Hal ini membuat konsumen belum berencana untuk meminang motor listirk.
Apalagi harga motor listrik masih dianggap terlalu mahal. Tapi bagaimana jika ada produsen motor yang menyediakan motor listrik dengan harga murah, apakah masih tertarik?
Seperti dikutip dari motosaigon.vn, sebuah motor listrik besutan Xiaomi siap menggebrak pasar kendaraan listrik. Mereka mengenalkan sebuah motor yang diberi nama Himo T1.
Desainnya mirip dengan skuter listrik dengan bodi dibuat minimalis. Bodi hanya menyelimuti sedikit bagian depan, serta bawah jok. Motor ini hanya dapat digunakan oleh satu orang saja, karena bagian belakangnya difungsikan untuk membawa barang.
Semua lampu sudah menggunakan LED. Sistem pengereman depan memakai cakram, sementara roda belakang masih tromol.
Meski bentuknya mirip sepeda kayuh, tapi T1 dibekali dengan suspensi depan model teleskopik. Sementara itu, di belakang ada peredam kejut ganda untuk memberi kenyamanan pada pengendaranya.
Motor ini menggunakan gabungan dinamo dan baterai, yang mampu menempuh jarak 120 kilometer dalam satu kali pengisian daya. Sayangnya, kecepatan tertingginya hanya 25 km per jam.
Himo T1 sudah mulai dijual di beberapa negara. Banderolnya di Thailand yakni 13.400 Baht atau setara dengan Rp 6 jutaan. Gesits saja dibanderol Rp 24,9 juta dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019, di JIExpo Kemayoran Jakarta beberapa waktu silam.
Baca Juga: Skutik Premium Besutan Aprilia, Harga Lebih Miring Dibanding NMAX dan PCX
Kalau dijual di Indonesia bakal laku enggak nih?
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
3 Mobil Listrik dengan Fitur Fast Charging untuk Pengisian Cepat
-
4 Mobil Ikonik Pahlawan Nasional: Gagah di Jalan, Berjasa di Medan Perjuangan
-
Suzuki Fronx Made in Cikarang Terbukti Jadi SUV Paling Aman di ASEAN, Uji Tabrak Jadi Bukti
-
Ramai Wuling Darion, BYD Siap Goyang dengan Hadirkan M9 dengan Teknologi AI di Dalamnya
-
Dana Cuma Rp 50 Juta, Bisa Angkut Keluarga Semua: 3 MPV Bekas Ini Jawabannya
-
Update Harga Skutik Murah November 2025, Honda BeAT Tak Jadi yang Termurah
-
5 Mobil Bekas Keluarga 7 Seater Harga Rp50 Jutaan, Irit BBM dan Perawatan Murah
-
Daftar Harga Mobil Nissan Terbaru 2025, Mulai dari Seri MPV Sampai SUV
-
5 Tips Merawat Motor Listrik saat Musim Hujan, Biar Gak Cepat Rusak
-
Apakah Mesin Xforce dan Xpander Sama? Simak Perbedaan Spesifikasinya