Suara.com - Di saat WFH atau Work From Home pastinya kalian merasa sedikit bosan kan. Daripada bosan, mending bisa kalian isi kegiatan seperti merawat motor di rumah.
Tapi kan kalau merawat motor harus ke bengkel kan, padahal kan disuruh di rumah aja? Tenang nih sob, kalian nggak usah datang ke bengkel kok, cukup di rumah aja.
Ada 4 tips yang mungkin kalian bisa lakukan ketika WFH selama pandemi virus corona ini. Seperti dilansir dari akun Instagram Vespa Indonesia, ada 4 tips cara rawat motor tanpa modal lho.
Pertama, cuci motor hingga bersih. Kamu bisa melakukan ini dengan beberapa cara, mulai dari teknik sederhana yang hanya mengandalkan air dan sabun, hingga teknik ala salon mobil dengan kuas dan bahan poles cat.
Jika motor jarang digunakan dan tidak terkena hujan atau melintasi jalanan becek, mencuci motor bisa dilakukan cukup seminggu sekali. Lakukan di tempat yang teduh, agar air tidak kering akibat sinar matahari dan menimbulkan bercak.
Perawatan yang kedua, yakni dengan memanaskan mesin setiap hari. Jika kamu memiliki motor keluaran terbaru, maka proses ini cukup dilakukan kurang dari tiga menit. Tapi, kalau motormu masih menggunakan sistem pengabutan karburator, maka panaskan selama lima menit.
Saat memanaskan mesin, pastikan bahwa kamu melakukannya di tempat terbuka. Tujuannya, agar asap hasil pembakaran tidak terhirup dan menyebabkan penyakit.
*Untuk melihat video selengkapnya, silakan klik DI SINI
Ketiga, selalu menggunakan standar tengah jika ingin memarkir motor kalian di garasi. Selain lebih aman, cara ini juga mencegah distribusi bobot yang tidak merata.
Baca Juga: Ini Lho 5 Cara Mudah Rawat Motor Skuter Matic Agar Awet
Dan yang terakhir, berikan alas pada roda depan saat motor kalian di parkir di garasi agar tekanan anginnya tetap terjaga.
Cukup mudah kan nggak perlu modal?
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Mobil Bekas MPV Paling Irit dan Murah di Bawah Rp100 Juta, Bisa Buat Angkut Keluarga Besar
-
5 Mobil Bekas SUV di Bawah Rp70 Juta Paling Banyak Dicari, Dijamin Irit dan Murah Perawatan
-
Destinator Terus Moncer, Penjualan Mobil Mitsubishi Terus Melonjak
-
6 Fakta Mengejutkan Yamaha Aerox-e: Si Sporty Kini Bertenaga Listrik
-
AHM Best Student 2025 Hasilkan Karya Inovatif Bagi Masyarakat Pesisir
-
TIngkah Gus Elham Viral, Tunggangannya Tak Lepas Dari Sorotan
-
Terpopuler: Toyota Ragu Bikin Pabrik Baterai EV, BYD Curi Kursi Puncak Penjualan Mobil
-
Irit, Murah Pula: Intip 5 Mobil Anti Bikin Kantong Kering 2025, Cocok untuk Anak Muda Perkotaan
-
Keputusan Merger Mitsubishi Fuso dan Hino Dinilai Belum akan Berdampak ke Indonesia
-
6 Rekomendasi Motor Bebek Bekas untuk Driver Ojol, Tangguh dan Irit BBM