Suara.com - Selebriti cantik, sudah pasti dilirik. Namun kalau piawai selagi berada di balik setang sepeda motor, waduh rasa suka bisa bertambah beberapa kali lipat. Mengapa? Sosok perempuan yang bisa akrab dengan kuda besi itu istimewa, lho. Biasanya suka diajak ngobrol soal mesin motor, serta gemar melakukan aksi solidaritas. Semuanya dibangun saat gaul dengan komunitas bermotornya.
Ini salah satu contoh selebriti keren bermotor gede alias bermoge. Wika Salim namanya. Cakap melantunkan lagu selaras profesinya sebagai penyanyi, dan ... ternyata ia suka bertualang bersama kuda besi.
Kemudian, ada sosok bernama Zakki Haiqal. Ia dikenal sebagai Valentino Rossi versi KW dari Indonesia. Bagaimana persentase kemiripannya? Ah, mending disimak sendiri untuk menyebutkan mirip tidaknya. Dijamin terkecoh.
Lantas dari pentas roda dua atau sepeda motor, FIFGroup memberikan kemudahan skema pembayaran terkait adanya pandemi di Indonesia. Hal itu selaras dengan anjuran Presiden Joko Widodo untuk memberikan perhatian di pelbagai sektor. Seperti transportasi dan pariwisata. Dan inilah salah satu buktinya. Perusahaan pembiayaan sepeda motor dari Astra Group memiliki kiat turut meringankan beban para pengguna kredit roda dua.
Masih menyoal sepeda motor, kabarnya Kawasaki NInja ZX-25R kemungkinan diluncurkan secara virtual, bila kondisi pandemi Covid-19 belum lagi usai. Mungkin disayangkan, namun saat ini #DiRumahAja adalah tindakan paling jitu untuk memutus rantai pandemi ini.
Berikut adalah lima (5) artikel menarik dari kanal otomotif Suara.com yang dirangkum mulai pagi kemarin hingga malam tadi. Selamat membaca dan tetaplah di rumah saja.
Catatan dari Redaksi: Jika merasakan gejala batuk, sakit tenggorokan dan demam, informasi seputar Coronavirus Disease (Covid-19) bisa diperoleh di Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081-2121-23119. Terapkan imbauan tetap tinggal di rumah, dan jaga jarak atau physical distancing, minimal dua meter persegi. Selalu gunakan masker setiap keluar rumah.
1. Potret Valentino Rossi 'KW' Asal Indonesia, Benar-benar Mirip Aslinya
Siapa sih yang tak kenal dengan Valentino Rossi? Pastinya semua mengenal ikon pembalap MotoGP andalan Yamaha saat ini. Bahkan hampir tiap negara memiliki fansbase tersendiri untuk Valentino Rossi.
Baca Juga: Gembar-gembor Harga Stabil, Nyatanya Cabai dan Bawang Naik Jelang Ramadan
Saking terkenalnya di dunia, ada juga fans yang memiliki rupa dan wajah yang hampir mirip dengan The Doctor ini. Salah satunya fans yang berasal dari Indonesia bernama Zakki Haiqal.
2. 6 Potret Seksi Wika Salim saat Naik Moge Custom, Awas Naksir!
Wika Febrina Putri atau banyak dikenal masyarakat luas dengan nama Wika Salim baru-baru ini sedang banyak dibicarakan khususnya di kalangan pencinta otomotif.
Hal ini terjadi tak lain dan tak bukan karena deretan potret yang ia unggah via media sosial Instagram miliknya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Update Harga Honda Scoopy November 2025: Beda Rp 800 Ribu, Ini Kunci Memilih Varian yang Tepat
-
5 Rekomendasi Motor Bebek Bekas buat Ojol: Harga 7 Jutaan, Pilih yang Irit atau Gesit?
-
Alasan Wuling Darion Bakal Jadi MPV 7-Seater Paling Dicari di 2025
-
7 Mobil Keluarga Irit BBM di Bawah Rp 100 Juta Nyaman untuk PP Luar Kota
-
Menguak Pajak Asli Denza D9 Tanpa Insentif, Lebih Mahal dari Alphard?
-
Hype Suzuki Fronx Mulai Surut di 2025, Masih Layak Beli?
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik Kuat Nanjak, Tangguh dengan Harga Mulai 200 Jutaan
-
5 Motor Bekas Matic 150cc untuk Perjalanan Santai, Harga Mulai Rp10 Jutaan
-
Yamaha Targetkan Pangsa Pasar 60 Persen di Wilayah NTT
-
Sensasi Honda PCX Harga Gak Bikin Pusing, Skutik Rp 11 Jutaan Bikin Merek Jepang Pening