Suara.com - Lockdown untuk mencegah pergerakan pandemi Coronavirus Disease atau Covid-19 dilakukan pelbagai negara di kawasan Eropa. Tak terkecuali bagian Skandinavia. Pekan ini, kebijakan pembatasan melonggar, seiring dengan mulai mendatarnya kurva eksponensial dalam kasus baru penyakit itu.
Dikutip dari kantor berita Antara, produsen otomotif dari Skandinavia, Volvo Cars, telah membuka gembok pabriknya sejak awal pekan lalu (20/4/2020). Alias telah memulai kembali aktivitas di pabriknya, Torslanda Plant, Swedia.
Adapun keputusan Volvo Cars untuk mengoperasikan kembali pabriknya berlangsung setelah melakukan dialog dengan serikat pekerja terkait. Juga menyambut para karyawan yang bertugas di head office Swedia mulai pekan ini. Dan sebelumnya, baik pabrik dan kantor telah disiapkan dalam beberapa minggu terakhir agar mampu menciptakan pengamanan semaksimal mungkin bagi seluruh pekerja berdasarkan protokol penanggulangan pandemi Covid-19.
Sementara itu, dialog berkelanjutan dengan semua mitra dan pemasok bertujuan untuk mengamankan produksi yang berkelanjutan di tengah berlangsungnya gangguan rantai pasokan sepanjang pandemi Virus Corona jenis baru itu. Sehingga volume produksi di Torslanda nantinya akan disesuaikan untuk memenuhi permintaan di pasar serta pesanan yang ada.
"Kami memiliki tanggung jawab terhadap karyawan dan pemasok kami untuk memulai kembali operasi sekarang setelah situasi memungkinkan," kata Håkan Samuelsson, Chief Executive Officer (CEO) Volvo Cars.
"Hal terbaik yang dapat kami lakukan untuk membantu masyarakat adalah menemukan cara untuk memulai kembali perusahaan dengan cara yang aman, dengan menjaga kesehatan masyarakat dan pekerjaan mereka," imbuhnya.
Selain pabrik di Torslanda, pabrik mesin Volvo Cars di Skövde, Swedia dan pembuatan komponen body di Olofström, Swedia direncanakan berproduksi setiap minggu dan beradaptasi sesuai dengan kebutuhan dalam jaringan pabrik Volvo Cars lainnya.
Sementara itu, pabrik-pabrik dalam jaringan manufaktur global Volvo Cars, seperti industrinya yang berlokasi di Ghent, Belgia juga dibuka kembali di hari sama, dengan catatan mengurangi kapasitas produksi. Kemudian, pabrik Volvo di Carolina Selatan di Amerika Serikat akan memulai aktivitas pada 11 Mei 2020.
Disebutkan pula bahwa karyawan Volvo Cars di negara lain akan mengikuti protokol Covid-19 lokal, akan tetapi diharapkan para pejabat perusahaan ini bahwa pembelajaran dari fasilitas Swedia dapat diimplementasikan di pelbagai pabrik mereka di negara-negara lain.
Baca Juga: Best 5 Oto: Oplet Kesayangan Rano Karno, Bubarkan Balap Liar
Catatan dari Redaksi: Jika merasakan gejala batuk, sakit tenggorokan dan demam, informasi seputar Coronavirus Disease (Covid-19) bisa diperoleh di Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081-2121-23119. Terapkan imbauan tetap tinggal di rumah, dan jaga jarak atau physical distancing, minimal dua meter persegi. Selalu gunakan masker setiap keluar rumah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
5 Rekomendasi Motor Matic Murah untuk Touring saat Libur Tahun Baru
-
Mitsubishi Pajero Sport Tetap Jadi Primadona, Ini Deretan Keunggulan yang Bikin Konsumen Setia
-
5 Rekomendasi Ban Motor Non-tubeless Tidak Gampang Bocor dan Anti Licin
-
7 Mobil Bekas Selevel Brio untuk Keluarga Kecil, Harga di Bawah Rp70 Juta
-
MG Tawarkan Harga Khusus untuk Rangkaian Produk Kendaraan Listrik di GJAW 2025
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas untuk Orang Tua 50 Tahun ke Atas
-
Puncak Blackauto Battle 2025 Diikuti 100 Mobil Modifikasi Terbaik Tanah Air
-
Sejak Diluncurkan Penjualan Mitsubishi Destinator Melebihi Target, Kini Jadi Car of the Year
-
Chery Tegaskan Dominasi di Pasar Eropa Lewat Model TIGGO 8 CSH
-
5 Rekomendasi Motor Matic untuk Pemilik Tubuh Besar: Anti Goyang, Tenaga Maksimal