Suara.com - Salah satu hasil kolaborasi BMW bersama Marvel Studio bisa disimak di film "Shang-Chi and The Legend of The Ten Rings". Tayangan dalam bentuk pita seluloid itu akan hadir secara global mulai bulan ini, dengan bintang BMW iX3.
Dikutip kantor berita Antara dari rilis BMW pada Rabu (1/9/2021), film ini melanjutkan kolaborasi BMW dan Marvel Studios. Yaitu setelah BMW X3 dan BMW Seri 2 Gran Coupé hadir di film "Black Widow" di awal tahun.
Serunya, timing peluncuran BMW iX3 dirancang bersamaan penayangan perdana "Shang-Chi and The Legend of The Ten Rings". Premiere di Amerika Serikat akan berlangsung 3 September 2021, sementara secara global akan hadir di bulan sama.
Disimak dari segi desain, tampilan BMW iX3 lebih condong ke arah peruntukan tunggangan keluarga. Termasuk dalam produk mobil listrik premium BMW yang didominasi BMW iX dan BMW i4.
Selain BMW iX3, film "Shang-Chi and The Legend of The Ten Rings" juga memunculkan BMW M8 di kelas sedan sport dengan warna individual milik BMW, Melbourne Red. Dan keduanya diadu baik dari sisi kelincahan bermanuver maupun performa di film ini.
Para aktor dan aktris yang membintangi "Shang-Chi and The Legend of The Ten Rings" adalah Simu Liu sebagai Shang-Chi. Tony Leung sebagai Wenwu, Awkwafina sebagai Katy, Michelle Yeoh sebagai Jiang Nan, ditambah Fala Chen, Meng'er Zhang, Florian Munteanu dan Ronny Chieng.
Sementara kisahnya sendiri berfokus Shang-Chi yang harus menghadapi masa lalunya kembali setelah masuk jaringan organisasi misterius Ten Rings.
Film ini disutradarai Destin Daniel Cretton dan diproduksi Kevin Feige dan Jonathan Schwartz, dengan Louis D'Esposito, Victoria Alonso dan Charles Newirth sebagai produser eksekutif. Sedangkan David Callaham & Destin Daniel Cretton & Andrew Lanham hadir sebagai penulis skenario.
Baca Juga: Moeldoko Serahkan Bus MAB: Mobil Listrik Jawaban untuk Perubahan Lingkungan
Berita Terkait
-
Vinfast: Indonesia Adalah Rumah Kedua
-
Sah! Desain Mobil Huawei Terdaftar di Indonesia, Era Baru Mobil Pintar Dimulai
-
Pembeli Chery J6T Dapat Gratis Perangkat Pengisian Daya di Rumah
-
5 Rekomendasi Mobil China Mirip Toyota Avanza, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
5 Mobil Listrik Seharga Harley Davidson yang Sporty dan Canggih
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
-
Rupiah Tembus Rp 16.700 tapi Ada Kabar Baik dari Dalam Negeri
Terkini
-
Gebrakan Oktober 2025: BYD Masuk Top 3! Salip Raksasa Jepang Jadi Mobil Terlaris, Kok Bisa?
-
Wamen Investasi dan Hilirisasi Klaim Toyota Akan Bangun Pabrik Bioetanol di Indonesia
-
TGRI Sapu Bersih Semua Kelas Kejurnas Autokhana 2025
-
Komitmen Mobil Lubricants Lindungi Konsumen Setia
-
Apakah Bisa Gadai BPKB Kendaraan Bermotor yang Pajaknya Mati di Pegadaian?
-
5 Rekomendasi Mobil China Mulai Rp13 Jutaan Paling Populer di Indonesia, Desain Lucu Biaya Irit!
-
5 Rekomendasi Mobil Offroad Setara Land Cruiser Versi Murah, Gagah dan Mesin Bandel
-
5 Rekomendasi Mobil Keluarga 3 Baris Seharga NMAX dengan Kabin Luas
-
Vinfast: Indonesia Adalah Rumah Kedua
-
5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari