Suara.com - Sebuah insiden yang cukup menghebohkan sebuah rumah sakit viral di media sosial. Insiden ini melibatkan mobil yang nekat masuk ruang IGD sebuah rumah sakit.
Dilansir dari World of Buzz, mobil tersebut nekat menerobos ruang IGD Rumah Sakit Raja Permaisuri Bainun Hospital (HRPB) di Malaysia karena sang sopir ingin ayahnya selamat.
Sang ayah kala itu menderita serangan jantung sehingga ia sigap menuju ke rumah sakit.
Biasanya ketika ada pasien datang dari luar, mobil akan diparkir di parkiran. Namun pria ini nekat menerobos jalan dan mengendarai hingga masuk ruang IGD.
Karena panik dan khawatir kondisi Ayahnya semakin memburuk, pria tersebut nekat berhenti tepat di depan IGD agar mendapat penanganan langsung. Tapi sejumlah petugas, dokter, dan pasien yang melihatnya merasa heran dengan pria tersebut.
Insiden ini sempat terekam oleh seseorang dan kemudian viral di media sosial.
Petugas kesehatan rumah sakit pun langsung sigap untuk memindahkan ayah dari sang sopir mobil tersebut ke atas kasur dan dibawa ke ruang IGD untuk penanganan lebih lanjut.
Kepala Polisi wilayah Perak, Mior Faridalathrash Wahid mengatakan pria tersebut dalam keadaan panik saat membawa Ayahnya yang mengalami serangan jantung.
Mengetahui hal tersebut, pria itu langsung bergegas ke rumah sakit sampai membawa masuk mobil ke dalam gedung.
Baca Juga: Pengantin Datangi IGD Usai Ijab Kabul, Tak Lama Langsung Dapat Kabar Duka
Mior menjelaskan, saat di dalam rumah sakit ia sempat berteriak keras minta tolong kepada petugas. Namun karena panik berlebih, petugas berusaha menenangkannya.
"Setelah dia menghentikan mobilnya di dalam rumah sakit, dia langsung berteriak minta tolong sebelum petugas rumah sakit menenangkannya. Setelah ditangani, dia kemudian diminta untuk memindahkan mobil ke tempat parkir yang sudah disediakan," kata Mior.
Untungnya, dalam insiden ini tidak ada korban jiwa. Polisi setempat tidak menerima pengaduan terkait insiden mobil masuk ruang IGD tersebut.
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
4 Mobil Daihatsu Bekas untuk Budget Rp 60 Juta, Ada yang Cuma Rp 30 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kisaran Rp 50 Juta, Muat Banyak untuk Keluarga Besar
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
-
5 Mobil 3 Baris Harga di Bawah Rp100 Juta, Jadi Andalan Keluarga
-
7 Mobil Bekas Hatchback Under Rp100 juta, Pajak Murah Minim Biaya Perawatan
-
XPeng Siapkan Sedan Listrik P7+ EREV 2026, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
Menperin Minta Insentif Sektor Otomotif ke Purbaya untuk Cegah PHK
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan