Suara.com - Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah III Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi RI, Agus Setyo Budi berharap universitas menjalin kemitraan dengan produsen kendaraan. Tujuannya adalah menciptakan kendaraan ramah lingkungan, dengan memanfaatkan hadirnya pabrik baterai di Indonesia.
Dikutip dari kantor berita Antara, Agus Setyo Budi menyebutkan bahwa kehadiran pabrik baterai di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, bisa mendorong perkembangan kendaraan listrik di Indonesia.
Hadirna baterai buatan dalam negeri akan membuat harga kendaraan listrik lebih terjangkau di masa depan.
"Dengan adanya pabrik baterai yang baru saja dilaunching di Indonesia, akan menguntungkan bagi mereka yang akan memproduksi kendaraan listrik. Tidak hanya motor, kendaraan lain juga akan ikut menikmati produk baterai itu," demikian ungkap kepala LLDikti, Selasa (12/10/2021).
Selain itu, hadirnya industri baterai di Karawang bisa meningkatkan daya tarik Indonesia sebagai negara tujuan investasi serta mengembangkan industri turunan yang menggunakan baterai, misalnya motor listrik.
Untuk itu, Kepala LLDikti berharap inovasi Universitas Budi Luhur (UBL) yang menciptakan motor listrik BL-SEV01 segera ditindaklanjuti dengan mendaftarkan hak paten, serta berkolaborasi dengan sektor industri. Sehingga bisa dipertimbangkan apakah memungkinkan untuk diproduksi secara massal atau masih memerlukan pengembangan lebih lanjut.
"Saya bangga dengan hadirnya motor listrik hasil karya anak Universitas Budi Luhur (UBL) karena ini karya nyata yang terimplementasi dengan baik. Saya minta agar Rektor UBL segera mematenkan motor listrik buatannya," tandasnya.
Motor listrik BL-SEV01 besutan mahasiswa Universitas Budi Luhur berhasil menempuh uji coba pada rute Jakarta-Mandalika dengan jarak jelajah hingga 1.340 km selama 17 hari.
Motor listrik itu hadir dengan spesifikasi motor listrik BLDC 96 volt yang menghasilkan tenaga maksimal hingga 16 kW, dan didukung baterai 48Ah dan controller 96 volt 200 Ampere.
Baca Juga: Sukses Touring Jakarta-Mandalika, Sepeda Motor Listrik BL-SEV01 Raih Data Baru
"Tadinya, saya pikir ada kerja sama dengan industri, ternyata belum. Belum bekerja sama dengan industri saja sudah sampai Mandalika, saya bangga sekali," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Pengakuan Ole Romeny Soal Atmosfer Stadion GBK Seperti Kandang Feyenoord Dikali 3
-
Alasan PSSI Belum Umumkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Pemain Keturunan Guinea Akui Susah Payah Bersaing Tembus Skuad Timnas Indonesia U-20
-
Strategi Nova Arianto Cari Pemain Terbaik Timnas Indonesia U-20 Jelang Turnamen Besar Tahun 2026
-
Seleksi Pemain Timnas Indonesia U-20 Sengit, Nova Arianto: Saya yang Minta
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Apakah Daihatsu Sirion 2015 Layak Dibeli di 2026? Mesin Setangguh Xenia, Harga di Bawah 90 Juta
-
5 Mobil Keluarga 7 Seater Paling Jempolan, Beli di Awal Tahun Lebih Untung
-
5 Mobil Listrik dengan Aura Jeep Rubicon, SUV Gagah ala Off-Road yang Tangguh
-
Bosan dengan Supra? Ini 5 Motor Bebek yang Mesinnya Bandel dan Penuh Gaya
-
Harga Mepet Agya Baru, Performa Rasa Destinator: Intip Harga Wuling Almaz Bekas dan Pajaknya
-
Daihatsu Bego Ini Mobil Apa? Mesin Bandel Mudah Dirawat, Ini Fakta Uniknya
-
Jakarta-Semarang Cuma Butuh Ongkos Listrik 70 Ribu: Intip Fakta Menarik Wuling Cloud EV Bekas
-
Yakin Pilih Veloz Terbaru? Segini Harga Nissan Terra Bekas dan Pajak Tahunannya
-
Mengenal si Retro Mewah Kawasaki Estrella 250: Pajaknya Berapaan? Segini Konsumsi Bensinnya
-
5 Mobil Bekas 2 Baris di Bawah Rp 100 Juta, Pilihan Pas untuk Keluarga Kecil