Suara.com - Japan Car of the Year Executive Committee resmi memberikan gelar kepada Honda N-ONE sebagai juara "K CAR of the Year" dalam gelaran Japan Car of the Year 2021-2022. Sebagai catatan, K Car atau Kei Car alias keijidosha artinya adalah mobil ringan, baik dalam bentuk city car, ultramini, atau microcar yang mendapatkan izin pihak Kepolisian untuk mengaspl di jalan raya.
Dikutip kantor berita Antara dari rilis resmi Honda, Honda N-ONE terpilih sebagai K Car of the Year karena dinilai sebagai kendaraan mini pertama yang memiliki M/T 6-percepatan untuk kendaraan turbo, Front Engine-Front Wheel Drive (FF).
Sementara di sektor dapur pacu, Honda N-ONE mengandalkan mesin 660cc DOHC Turbo yang menawarkan performa setara mesin 1.300cc dengan konsumsi bahan bakar 26 km per liter.
Dengan memiliki mesin turbo dan fitur keselamatan canggih Honda SENSING, produk mungil bisa digunakan untuk mengemudi jarak jauh.
Selaini tu, hadir pula varian bertransmisi CVT yang dilengkapi Adaptive Cruise Control (ACC) dan Lane Keeping Assist System (LKAS).
"Kami sangat merasa terhormat N-ONE terpilih sebagai K CAR of the Year 2021-2022. Kami akan terus melakukan berbagai inovasi serta menghadirkan produk-produk dengan nilai baru yang akan membahagiakan pelanggan kami," jelas Koji Watanabe, Executive Officer, General Manager of Brand Communication Division, Honda Motor Company.
Honda N-ONE meluncur pada November 2020, sosok imut menggemaskan, sekaligus mampu menjawab kebutuhan transportasi sehari-hari.
Eksterior dari Honda N-ONE telah disempurnakan dengan desain yang membuat berkendara lebih menyenangkan serta mewarisi karakter unik "lingkaran, persegi, dan trapesium" yang didefinisikan sebagai bentuk dasar pembentuk karakter N-ONE.
Sementara untuk interior, kabin didesain nyaman serta minimalis.
Baca Juga: Nyetir Mitsubishi Minicab MiEV di GIIAS 2021, Ini Pesan dan Kesan Presiden Joko Widodo
Honda N-ONE di Jepang hadir dalam empat varian, yaitu Original, Premium, Tourer dan RS, dan banderol berkisar Rp 200 juta - Rp 254 juta.
Berita Terkait
-
Toyota Avanza 2020: Kok Masih Jadi Rebutan? Ini Rahasia Harga Bekasnya!
-
Intip Harga Toyota Corolla Altis Hybrid Bekas 2021, Sedan Mewah Harga Murah
-
33 Kode Redeem FF Terbaru 9 September 2025, Bundle Harimau dan Bunny Siap Klaim
-
Alibi Pangkas Antrean Lama, Biaya Pungli Haji Kemenag Capai Rp75 Juta
-
5 Rekomendasi Film Horor Kantongi Skor 100 Persen, Ada The Housemaid
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
Terkini
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Wuling Darion Bukukan Ribuan Unit Sejak Dirilis, Varian EV Dominasi Pemesanan
-
Bujet Terbatas? Ini 5 Mobil Bekas Sedan Rp20 Jutaan yang Nyaman dan Tetap Stylish
-
5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Rp50 jutaan Untuk Mobil Pertama Mahasiswa
-
Motul Berikan Paket Perawatan Premium Setiap Pembelian Mobil Bekas
-
3 Rekomendasi Mobil Kijang Rp 20 Jutaan yang Masih Layak Pakai di Tahun 2025
-
5 Rekomendasi Motor Cruiser 250cc, Tampilan Gagah Rasa Moge
-
BullAES Buktikan Sistem Pencahayaan Kendaraan Bukan Sekedar Pelengkap
-
LEPAS L8 Turut Diboyong ke GJAW 2025, Tawarkan Standar Baru di Dunia Otomotif Indonesia