Suara.com - Mobil listrik Toyota bZ4X saat ini tersedia dengan pilihan penggerak semua roda atau all wheel drive (AWD).
Baru-baru ini, pembuat mobil asal Jepang tersebut mengonfirmasi bila ditemukan masalah ketika suhu turun di bawah 32 derajat Fahrenheit.
Diakui bila pengisian daya cepat pada Toyota bZ4X model AWD, tidak dapat berfungsi dengan baik saat terjadi cuaca dingin ekstrem.
"Pengisian daya cepat mungkin tidak berfungsi pada AWD bZ4x saat suhu di bawah 32 derajat Fahrenheit," tulis keterangan resmi Toyota sebagaimana dikutip dari Carscoops, Kamis (12/5/2022).
Sistem pengisian daya cepat pada Toyota bZ4X mampu melakukan pengisian dari 10 hingga 80 persen dalam waktu setengah jam.
Namun tanpa sistem ini, pengisian membutuhkan waktu hampir 10 jam bagi kendaraan untuk mengisi ulang baterai.
"Ketika suhu turun di bawah 50 derajat Fahrenheit, waktu pengisian akan meningkat secara signifikan," terang Toyota.
Toyota bZ4X Berpeluang Dipasarkan di Indonesia
PT Toyota Astra Motor (TAM) selaku agen pemegang merek Toyota di Indonesia mengungkapkan, tidak menutup peluang untuk memasarkan Toyota bZ4X di Tanah Air.
Baca Juga: Harga Toyota Gazoo Racing di Indonesia: dari Agya GR hingga Fortuner GR Lengkap
Menurut Direktur Pemasaran PT TAM, Anton Jimmi Suwandy, saat ini pihaknya masih dalam tahap diskusi untuk memasarkan Toyota bZ4X.
"Ini on going, kita sedang mendiskusikan bagaimana pemasarannya. Detail mengenai penjualan dan sebagainya, nanti ditunggulah, pada saatnya akan diinformasikan," ujar Anton Jimmi Suwandy, dalam sesi virtual media gathering.
Ditegaskan Anton, saat Toyota sedang fokus untuk mensukseskan KTT G20. Sebab sebanyak 140 unit Toyota bZ4X akan digunakan untuk acara kenegaraan tersebut.
Berita Terkait
- 
            
              Masa Libur Lebaran 2022, Ini Daftar Posko Berbagai Brand Kendaraan di Jalur Mudik dan Balik
 - 
            
              The Best 5 Oto: Toyota bZ4X Masuk Pasar ASEAN, Barang Bawaan Mudik di Mobil dan Motor, Elon Musk Jual Saham Tesla
 - 
            
              Pernah Jual Toyota Alphard dengan Harga Rp 1 Miliar, Billy Syahputra Justru Dipanggil Polisi, Kok Bisa?
 - 
            
              Mobil Listrik Toyota bZ4X EV Diluncurkan di Thailand Akhir 2022, Kapan di Indonesia?
 - 
            
              Toyota Daftarkan Nama Innova Hycross, Model Hybrid?
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Keluarga Baru Pilih Ayla atau Rocky? Simak Dulu Harga Mobil Daihatsu November 2025
 - 
            
              Oli Motor Apa yang Cocok untuk Honda Scoopy? Ini Rekomendasinya
 - 
            
              Capek Merasa Risau dengan Mutu BBM? Intip Dulu Daftar Harga Mobil BYD November 2025
 - 
            
              Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp 100 Juta yang Bikin Anti Minder
 - 
            
              Apa Bedanya SUV vs MPV? Ini 5 Rekomendasi Mobil 3 Baris untuk Keluarga Harga Rp100 Jutaan
 - 
            
              BAIC Tambah Jaringan Dealer Nasional dengan Peresmian Dealer ke-15 di Jakarta Barat
 - 
            
              Bingung Beli Pelumas Mesin? Ini 10 Rekomendasi Oli Motor untuk Honda Vario 160
 - 
            
              3 Rekomendasi Mobil Keluarga Rp100 Jutaan yang Irit dan Aman Pakai BBM Oktan Rendah
 - 
            
              Harga Mobil Toyota November 2025: Mulai dari Rp164 Jutaan, dari Calya hingga Alphard
 - 
            
              Bus Listrik Isuzu, dengan Teknologi Kemudi Otonom, Akan Beroperasi Tahun 2027