Suara.com - Lamborghini Urus adalah produk kategori Sport Utility Vehicle (SUV) perdana dari Lamborghini. Platform yang digunakan berbagi dengan fasilitas Volkswagen Group sebagai induk perusahaan ini. Saat itu kelahirannya ditunggu-tunggu sekaligus dipertanyakan: apakah membawa DNA supercar khas Lamborghini.
Kekinian, Lamborghini Urus menjadi salah satu SUV paling bertenaga, serta bakal dihadirkan dalam versi mobil listrik atau Electric Vehicle (EV).
Dikutip kantor berita Antara dari Hindustan Times berdasar artikel Drive awal pekan ini, Mitja Borkert, Kepala Desain Lamborghini menyatakan sebuah pandangan tentang Lamborghini Urus.
Yaitu kemungkinan akan hadir Lamborghini Urus full listrik, meski produksinya tidak dalam waktu dekat.
Laporan sebelumnya menyatakan bahwa Lamborghini sedang dalam proses mengembangkan model full listrik pertamanya yang bakal diperkenalkan pada 2027.
Tahun lalu, Lamborghini mengumumkan investasi senilai 1,5 miliar euro untuk transisi menuju elektrifikasi. Saat itu, belum diketahui model listrik pertama Lamborghini.
Namun lewat penuturan Mitja Borkert, diperkirakan Lamborghini Urus termasuk yang akan menjadi full listrik sesuai rencana perusahaan.
"Cepat atau lambat, Lamborghini Urus akan menjadi versi listrik ... secara aturan di dunia dan penerimaan sosial, trend akan bergerak ke produk elektrifikasi," jelasnya.
"Saya tidak mengatakan sekarang bahwa penerus Urus menggunakan tenaga listrik, namun untuk membuat mobil listrik, mobil jenis ini lebih masuk akal," imbuh Mitja Borkert.
Selain berfokus pada Lamborghini Urus Electric, ia menyebutkan bahwa Lamborghini akan terus menawarkan kendaraan dengan mesin pembakaran (Internal Combustion Engine atau ICE) selama memungkinkan secara hukum. Akan tetapi era elektrifikasi tidak bisa dihindari.
"Orang-orang saat ini masih berpikir bahwa mesin V10 memiliki ikatan emosional. Namun saya tidak tahu apakah dalam 40 tahun mendatang anak-anak muda masih akan senang ICE. Saya juga seseorang yang mencintai mesin ICE, namun saya tidak takut berpindah ke produk tenaga listrik," pungkas Mitja Borkert.
Baca Juga: Selandia Baru Siapkan Skema Bantuan Pembelian Mobil Listrik Bagi Warganya
Tag
Berita Terkait
-
Rahasia Produksi Kilat BYD yang Cetak 2 Juta Mobil Listrik Setahun Gunakan Robot
-
Semungil Atto 1 Sekencang Dolphin: Mobil Listrik Imut Honda akan Debut di Singapura, Harganya?
-
Strategi Kia Manfaatkan Pabrik Hyundai demi Percepat Produksi Mobil Lokal di Indonesia
-
Harga MG4 EV dan MG ZS EV Makin Terjangkau di Awal 2026 Sasar Keluarga Muda Indonesia
-
5 Motor Bekas Paling Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang, Sparepart Murah
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Viral Insiden Sepeda Listrik dan Truk, Goda Ganti Unit Baru Lewat Program Asuransi
-
5 Mobil Bekas Murah yang Layak Dibeli untuk Persiapan Mudik Lebaran
-
6 Mobil Pintu Geser Tahun Muda Hemat: Praktis, Kabin Lega, dan Ramah Kantong
-
5 Motor Kopling 150cc Terbaik untuk Anak Muda, Gagah dan Sporty
-
Siapkan Duit untuk Promo Imlek Motor Listrik: Ini 5 Unit yang Wajib Dilirik
-
Anti-Pasaran: Ini 5 Mobil Bekas 1200cc Cocok untuk Anak Muda Mulai 70 Jutaan
-
5 Ini Motor Bekas Murah yang Penuhi Syarat Jadi Driver Maxim, Mulai Rp7 Jutaan
-
Viral Donald Trump Diduga Beri Isyarat Jari Tengah Saat Kunjungi Pabrik Ford
-
Dompet Publik Mengering, Honda Isyaratkan Penggelontoran Mobil-Mobil Murah
-
5 Mobil Bekas Rp50 Juta Cocok buat Mudik Jarak Jauh: Irit BBM, Mesin Bandel