Suara.com - Jakarta Fair Kemayoran 2022 digelar 9 Juni-17 Juli 2022 di Arena JIExpo Kemayoran, Jakarta. Sebuah acara yang dinanti, setelah dua tahun absen terkait pandemi COVID-19. Sederet brand otomotif roda dua dan roda empat juga turut ambil bagian sebagai penampil gelaran, antara lain Yamaha Indonesia.
"Tahun ini kami sangat senang dapat kembali melayani masyarakat Indonesia di pameran terbesar Jakarta Fair Kemayoran 2022. Mengusung tema Blue Core Hybrid, Yamaha ingin memberikan pengunjung pengalaman berbeda yang lebih canggih dan menarik," papar Frengky Rusli, Koordinator Chief Yamaha DDS Jabodetabek dalam rilis resmi sebagaimana diterima Suara.com.
Selain menampilkan produk-produk unggulan Yamaha dari Classy Yamaha, Maxi Series, livery khusus Yamaha 60th World Grand Prix, bLU cRU, dan arena Yard Built, juga ditampilan Electric Vehicle (EV) Yamaha.
Sementara acara seru yang digelar booth ini antara lain Virtual Reality Experience berhadiah uang tunai, serta hadiah menarik lainnya.
"Dan jangan lupa, banyak promo spesial bagi para konsumen yang hadir atau membeli motor ke booth Yamaha di Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2022," tambah Frengky Rusli.
Booth Yamaha berlokasi di depan Hall A area JIEXPO Kemayoran, silakan simak pameran produk sepeda motor unggulan, aksesoris dan spare part original Yamaha. Beriring kehadiran produk-produk unggulan dari Yamaha Musik dan Power Product.
Sementara kemeriahan juga hdir lewat aksi panggung dari penyanyi ternama Ibu Kota seperti Virgoun, Virzha, Danilla Riyadi dan penampilan hiburan lainnya.
Teknologi terbaru Blue Core Hybrid hadir dalam line up skutik 125, dengan produk terbaru Yamaha Fazzio Hybrid-Connected. Kemudian ada Yamaha FreeGo, Yamaha Gear 125, Yamaha X-Ride, Fino Series, dan Mio Series.
Baca Juga: Honda Rilis Skuter Airblade 160 untuk Pasar Asia, Bakal Bersaing dengan Yamaha Aerox 155
Test ride Yamaha Fazzio Hybrid - Connected disediakan bagi pengunjung yang penasaran dengan keandalan mesin hybrid.
Yamaha juga menyediakan Display Dyno Test bagi pengunjung yang ingin menguji ketangguhan Quick shifter pada All-New Yamaha R15 Connected secara langsung.
Hadirnya teknologi terbaru Blue Core Hybrid dan Y-connect di sepeda motor Yamaha menjadi bukti Yamaha terus mendukung perkembangan teknologi kendaraan roda dua. Deretan sepeda motor listrik yang dipamerkan adalah motor konsep E-01, E-Vino, dan sepeda listrik.
Memberikan pengalaman lebih berkelas bagi para pengunjung, tahun ini Yamaha memiliki Fazzio Bestie dan Brodie di setiap pintu masuk untuk membagikan barcode berhadiah menarik pada para pengunjung sekaligus membantu memberikan informasi mengenai produk, promosi, dan kegiatan di Booth Yamaha Jakarta Fair Kemayoran 2022.
Seluruh rangkaian acara booth Yamaha ini tetap mengikuti protokol kesehatan yang disyaratkan pemerintah. Mulai memastikan pengunjung sudah divaksin, pengecekan suhu pada seluruh staff dan pengunjung yang hadir, mengenakan masker, menyediakan hand sanitizer di setiap titik booth Yamaha, monitor untuk pembatasan jumlah pengunjung, hingga menyiapkan fasilitas kesehatan di booth setiap harinya.
Berita Terkait
-
Dulu Dicap Gagal, Kini Yamaha Byson 'Reborn' Jauh Lebih Bengis: Fiturnya Bikin Naksir Berat
-
Adu Spesifikasi NMAX vs AEROX Versi Listrik dari Yamaha
-
Bukan Aerox, 6 Fakta Motor Listrik Yamaha Bertampang Sangar Harga Murah
-
5 Rekomendasi Motor Bekas Rp4 Jutaan Terbaik 2025, Tangguh Bertenaga!
-
6 Fakta Mengejutkan Yamaha Aerox-e: Si Sporty Kini Bertenaga Listrik
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Mobil Bekas Kecil untuk Pemula Ibu Muda, Cocok Buat Antar Jemput Anak Sekolah
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik dengan Jarak Tempuh hingga 1.000 km
-
Apakah STNK Bisa Digadaikan? Pahami Aturannya Sebelum Mengajukan Pinjaman
-
Isuzu Resmikan Dealer Kendari, Sasar Bisnis Tambang dan Perkebunan
-
Pajero Sport vs Fortuner: Perang Gengsi Tak Kunjung Usai, Pilih Nyaman atau Gahar?
-
Terpopuler: KPK Sita Mobil Rubicon Korupsi Ponorogo, Tantri Kotak Beli SUV Gahar
-
Siap Obrak-abrik Pasar, Triumph Mau Racik Motor Murah Under 350cc
-
Daihatsu Stabil di Urutan 2 Pasar Mobil Indonesia, Dominan di Pasar Commercial Low dan LCGC
-
5 Motor Listrik Terbaik 2025, Tampilan Keren dan Harganya Udah Murah dari Pabrik
-
Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya